Siapa nih yang masih belum percaya bahwa kesehatan mental itu ada hubungannya dengan pengelolaan keuangan pribadi?
Kesehatan mental itu punya peran penting dalam segala aspek hidup, termasuk dalam hal keuangan. Bisa dikatakan begini. Jika ada masalah keuangan, kesehatan mental bisa terpengaruh. Kesehatan mental terpengaruh, akhirnya membuat kita enggak bisa membuat keputusan keuangan yang baik.
Akibatnya, muncullah masalah keuangan yang lebih besar lagi. Begitu terus ra uwis uwis.
Table of Contents
Hubungan Antara Kesehatan Mental dan Pengelolaan Keuangan Pribadi Karyawan
Apalagi bagi karyawan, kesehatan mental jelas memiliki pengaruh langsung terhadap keuangan pribadinya. Tekanan pekerjaan acap menjadi penyebab kondisi kesehatan mental karyawan menurun. Akhirnya bisa memengaruhi performa, yang jadinya ngefek juga ke keuangan pribadinya.
So, seimbang secara mental itu jadi kunci. Karena bagaimanapun, tekanan pekerjaan itu akan selalu ada. Sebagai karyawan, kita “hanya” bisa membuatnya seimbang.
Nah, ayo kita lihat, sejauh mana hubungan antara kesehatan mental dapat memengaruhi pengelolaan keuanganmu, yang kemudian bisa ngefek ke stabilitas hidup secara keseluruhan.
1. Kemampuan Mengambil Keputusan
Enggak ada orang yang bisa mengambil keputusan dengan bijak kalau kondisi mentalnya buruk. So, kesehatan mental yang baik akan membuatmu bisa berpikir jernih. Kamu bisa mempertimbangkan berbagai opsi, dan membuat keputusan finansial berdasarkan analisis yang logis.
Kondisi mental yang stabil juga membantu mengurangi pengaruh emosi negatif, seperti kecemasan atau ketakutan, yang dapat menyebabkan keputusan tergesa-gesa atau tidak rasional. Dengan mental yang sehat, fokus terhadap tujuan keuangan jangka pendek maupun jangka panjang menjadi lebih terarah. Dengan begitu, alokasi dana untuk kebutuhan, tabungan, dan investasi dapat dilakukan dengan strategi yang tepat.
Baca juga: Persiapan Keuangan dan Mental saat Usia Pensiun Karyawan Swasta Tiba
2. Pengendalian Pengeluaran
Kondisi mental yang stabil memungkinkanmu lebih bijak dalam membedakan antara kebutuhan dan keinginan, sehingga pengeluaran dapat dikelola secara lebih terarah. Kesehatan mental yang baik juga bisa membantumu mengurangi dorongan untuk belanja impulsif yang biasanya kamu lakukan karena pelarian dari stres atau emosi negatif.
Dengan kestabilan emosi, prioritas pengeluaran bisa lebih jelas. Uang yang kamu punya bisa digunakan untuk hal-hal yang benar-benar penting.
3. Perencanaan Keuangan Jangka Panjang
Yang ini seharusnya gampang dijelaskan. Kalau kamu punya kondisi mental yang buruk, mana mungkin bisa mikirin masa depan?
Dengan kesehatan mental yang baik, akan mudah bagi untuk disiplin dan konsisten dalam menjalankan rencana keuangan jangka panjang. Kamu bisa menetapkan tujuan keuangan secara realistis. Kamu bisa pengin punya rumah, pengin punya pendidikan tinggi, juga pengin anakmu sekolah di sekolah terbaik, bahkan kamu bisa membayangkan pension dreams kamu seperti apa.
Kamu juga siap menghadapi tantangan keuangan, seperti misalnya kalau ternyata investasimu belum sesuai harapan pertumbuhannya, atau tiba-tiba ada pengeluaran tak terduga. Kamu tetap bisa manage, tanpa kehilangan fokus pada tujuan hidup terbesarmu.
4. Produktivitas Kerja
Kesehatan mental yang baik juga akan bisa membuatmu fokus pas kerja. Kamu bisa efisien dan kreatif.
Lingkungan mental yang positif mengurangi risiko kelelahan, stres, atau kehilangan motivasi, sehingga kinerja tetap optimal meskipun menghadapi tekanan pekerjaan. Dengan produktivitas yang tinggi, peluang untuk mendapatkan penghasilan lebih tinggi juga jadi lebih bagus.
Selain itu, mental yang sehat juga membuatmu mampu membangun hubungan kerja yang baik, dengan rekan kerja, dengan atasan, dan semua yang ada di kantor.
5. Manajemen Stres
Kesehatan mental yang baik memberikan kemampuan untuk mengelola stres secara lebih efektif. Termasuk ketika ada tekanan muncul. Misalnya seperti utang, pengeluaran mendadak, atau tiba-tiba mengalami penurunan atau kehilangan penghasilan.
Dengan mental yang sehat, kamu dapat menghadapi masalah keuangan tanpa merasa kewalahan. Kamu pun dapat mencari solusi dengan tenang dan logis.
6. Mencegah Kesalahan Keuangan
Dengan kesehatan mental yang terjaga, kamu bisa menekan risiko melakukan kesalahan finansial yang bisa berdampak jangka panjang. Kamu bisa mengelola kewajiban finansial dengan baik. Kayak enggak pernah lupa bayar cicilan, enggak utang sembarangan, dan tahu betul apa syarat utang sehat.
Dengan menjaga kesehatan mental, risiko kesalahan seperti salah hitung anggaran atau memilih utang berbunga tinggi dapat diminimalkan, sehingga stabilitas finansial lebih terjamin.
7. Dukungan Lingkungan Kerja
Nah, dari sisi perusahaan juga sama. Perusahaan yang peduli terhadap kesehatan mental karyawan akan dapat menciptakan lingkungan kerja yang mendukung produktivitas dan kesejahteraan karyawannya.
Dukungan ini dapat berupa program kesehatan mental, fleksibilitas kerja, akses ke konseling, atau pelatihan pengelolaan stres. Lingkungan kerja yang sehat membantu karyawan tetap fokus, mengurangi risiko kelelahan, dan meningkatkan kepuasan kerja. Dengan begitu, produktivitas meningkat. Penghasilan yang stabil akibat produktivitas meningkat pada akhirnya juga akan membuat karyawan semakin bagus kinerjanya.
Perusahaan yang menyediakan fasilitas untuk membantu karyawan mengelola tekanan pekerjaan secara efektif turut mendorong stabilitas finansial. Karyawan dapat lebih optimal dalam merencanakan dan mengelola keuangan. Dukungan semacam ini juga menciptakan loyalitas dan rasa aman, yang berkontribusi pada keseimbangan mental dan finansial jangka panjang.
Baca juga: Tak Hanya Butuh Seminar Keuangan, Karyawan Juga Butuh 7 Hal Ini
So, gimana? Setuju kan, bahwa menjaga kesehatan mental adalah langkah penting untuk mencapai keseimbangan dalam hidup dan keuangan. Dengan kondisi mental yang terjaga, pengelolaan keuangan menjadi lebih terarah, efektif, dan mendukung kestabilan finansial jangka panjang.
Ingin meningkatkan kesejahteraan finansial dan produktivitas karyawan di kantor? Yuk, undang QM Financial untuk mengadakan kelas keuangan yang komprehensif dan praktis di kantor. Hubungi QM Financial sekarang ya!