Tip Menabung Konsisten untuk Tujuan Jangka Panjang di Tahun 2025
Menabung konsisten untuk tujuan jangka panjang sering kali terasa sulit, apalagi di tengah kebutuhan yang terus bertambah di tahun 2025 nanti. Banyak tantangan yang perlu dihadapi, mulai dari kenaikan biaya hidup hingga inflasi.
Meski demikian, kita engga boleh pesimis. Meski kebutuhan hidup kemungkinan akan meningkat, menabung tetap harus dijalankan. Semua itu demi impian besar seperti memiliki rumah, dana pendidikan, atau tabungan pensiun bisa terwujud.
Kuncinya ada pada perencanaan yang matang dan kebiasaan yang terjaga, yang harus dilakukan mulai tahun 2025.
Table of Contents
Tahun 2025 Mau Nabung Konsisten, Ini yang Perlu Dilakukan
Kalau mau mulai menabung di tahun 2025, kamu enggak harus langsung besar kok. Kuncinya: konsisten.
Dengan strategi yang tepat, tabungan bisa tumbuh seiring waktu tanpa terasa berat, meski nominalnya enggak besar-besar amat. Coba yuk, ikuti beberapa tip yang bisa membantu menabung lebih efektif di tahun 2025 dan seterusnya berikut ini.
1. Tentukan Tujuan yang Spesifik
Menabung tanpa tujuan yang jelas sering kali membuat motivasi cepat hilang. Jadi untuk tahun 20225 nanti, tentukan tujuan keuangan yang spesifik.
Buat target yang jelas dengan nominal yang pasti dan batas waktu pencapaiannya. Misalnya, “menabung Rp50 juta dalam 12 bulan untuk membeli kendaraan” atau “mengumpulkan Rp100 juta dalam 3 tahun untuk DP rumah.”
Dengan begitu, tujuan terasa lebih nyata, terukur, dan lebih mudah untuk direncanakan.
Baca juga: 5 Kesalahan Investasi yang Sering Terjadi Hingga Tujuan Keuangan Pun Sulit Tercapai
2. Buat Anggaran Bulanan
Untuk bisa menabung secara konsisten di tahun 2025, mengatur anggaran dengan membagi pendapatan ke berbagai pos adalah cara efektif.
Salah satu metode yang bisa diterapkan adalah mengalokasikan 30% pendapatan untuk cicilan utang, 20% untuk kebutuhan gaya hidup seperti hiburan, makan di luar, atau belanja, dan 10% untuk tabungan atau investasi. Sisa 40% dapat digunakan untuk kebutuhan pokok seperti makanan, transportasi, dan tagihan.
Dengan pola ini, semua kebutuhan terpenuhi sekaligus tetap ada porsi untuk menabung. Pastikan pembagian ini disesuaikan dengan kondisi keuangan pribadi agar tetap realistis dan berkelanjutan.
3. Gunakan Rekening Terpisah
Memisahkan rekening tabungan dari rekening utama adalah strategi simpel sekaligus efektif untuk mulai menabung konsisten di tahun 2025.
Gunakan rekening khusus yang tidak terhubung dengan kartu debit atau aplikasi pembayaran, sehingga tidak mudah tergoda untuk menggunakannya. Pilih rekening dengan biaya administrasi rendah atau bahkan tanpa biaya, sehingga saldo tidak tergerus. Dengan cara ini, tabungan tetap aman dan sulit diakses untuk kebutuhan yang enggak mendesak.
4. Prioritaskan Investasi
Menabung saja terkadang enggak cukup untuk mencapai tujuan keuangan jangka panjang, terutama jika inflasi terus meningkat. Karena itu, penting untuk mulai berinvestasi.
Pilih instrumen investasi yang sesuai dengan kebutuhan dan profil risiko. Misalnya, kalau kamu baru mulai, kamu bisa berinvestasi di reksa dana. Atau, kalau kamu sudah siap dengan fluktuasi, kamu bisa mulai mencoba berinvestasi di saham.
Bebas saja kamu bisa pilih instrumen sesuai kebutuhan, tetapi pastikan memahami cara kerja masing-masing instrumen ya. Sesuaikan juga dengan jangka waktu serta target dana yang ingin dicapai.
Mulailah dengan jumlah kecil jika masih belajar, dan tingkatkan seiring pemahaman bertambah. Dengan investasi yang tepat, uang bisa bertumbuh lebih cepat dibandingkan sekadar menabung di rekening biasa.
5. Kurangi Pengeluaran Tidak Penting
Menabung itu enggak sekadar menyisihkan uang. Di sisi lain, kamu juga perlu banget untuk mengurangi pengeluaran yang enggak penting.
Jadi, untuk tahun 2025 nanti, mulailah dengan mencatat semua pengeluaran selama satu bulan untuk mengidentifikasi kebiasaan yang sebenarnya enggak mendukung prioritas utama. Coba deh, kamu telusuri ya, bagian mana yang bisa dikurangi, karena kebutuhan satu orang akan berbeda dengan yang lainnya.
Setelah tahu sumbernya, buat keputusan untuk memangkas atau menghapus pengeluaran tersebut. Alihkan uang yang biasanya digunakan untuk hal-hal ini ke tabungan atau investasi.
Dengan sedikit penyesuaian gaya hidup, pengeluaran tidak penting bisa dikurangi tanpa merasa terlalu terbatas, sehingga keuangan tetap seimbang dan tujuan keuangan lebih mudah tercapai.
6. Self Reward untuk Kemajuan
Gimana kalau pengin self reward? Ya, enggak apa-apa. Self reward itu penting loh! Demi kesehatan mental, ya kan?
Jadi, kamu boleh banget bikin milestones. Setiap kali berhasil mencapainya, kamu boleh self reward. Misalnya, makan enak, beli buku favorit, atau nonton film di bioskop. Tapi ingat ya, pastikan reward tetap sesuai anggaran dan enggak mengurangi fokus pada tujuan utama.
Dengan cara ini, proses menabung terasa lebih menyenangkan dan motivasi tetap terjaga, tanpa rasa terlalu tertekan atau monoton.
7. Pantau dan Evaluasi Secara Berkala
Menabung untuk tujuan jangka panjang membutuhkan pemantauan rutin agar tetap berada di jalur yang benar. So, sisihkan waktu setiap bulan untuk mengecek perkembangan tabungan, seperti apakah target tercapai sesuai jadwal.
Jika ada kondisi keuangan yang berubah, seperti penghasilan bertambah atau kebutuhan baru muncul, sesuaikan strategi menabung agar tetap realistis. Gunakan aplikasi keuangan atau spreadsheet sederhana untuk memantau progres, sehingga mudah melihat apakah perlu penyesuaian pada anggaran, porsi tabungan, atau bahkan instrumen investasi yang dipilih.
Baca juga: Cara Menabung untuk Dapatkan 10 Juta Pertamamu
Menabung untuk tujuan jangka panjang memang butuh kesabaran dan konsistensi. Dengan langkah yang terencana dan komitmen yang kuat, impian besar bisa lebih mudah diwujudkan. Jadikan tahun 2025 sebagai awal dari kebiasaan baik yang membawa perubahan positif untuk masa depan.
Yuk, belajar mengelola keuangan dengan lebih baik lagi! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Follow juga Instagram QM Financial, untuk berbagai tip, informasi, dan jadwal kelas terbaru setiap bulannya, supaya nggak ketinggalan update!
Soft Saving ala Gen Z: Plus dan Minusnya
Generasi Z telah memopulerkan berbagai tren, dan salah satu yang paling menarik adalah soft saving.
Metode ini menawarkan cara menabung yang lebih santai, yang mencerminkan nilai dan aspirasi generasi muda saat ini. Dengan fokus pada kualitas hidup dan kepuasan saat ini, soft saving menjadi gaya pengelolaan keuangan yang semakin banyak diadopsi di kalangan muda.
Namun, seperti semua strategi, pendekatan ini memiliki kelebihan dan kekurangan yang berdampak pada stabilitas finansial jangka panjang.
So, apakah kamu juga penganut aliran ini? Coba kita telaah lagi yuk, termasuk membahas plus dan minusnya.
Table of Contents
Pengertian Soft Saving
Soft saving merupakan cara menabung yang enggak terlalu membebanimu. Fokus utamanya bukan pada pengumpulan kekayaan jangka panjang, melainkan pada peningkatan kualitas hidup saat ini.
Hal ini mencakup investasi pada pengembangan pribadi dan kesehatan. Prinsipnya bisa dibilang berkebalikan dari metode menabung yang lebih tradisional—yang sering diadopsi oleh generasi sebelumnya—yang lebih banyak menekankan pentingnya keamanan finansial di masa mendatang.
Karakteristik Soft Saving
Dalam praktik soft saving, proporsi untuk menabung biasanya lebih kecil dibandingkan dengan cara menabung yang konvensional. Sebaliknya, sebagian besar penghasilan diarahkan untuk mendukung gaya hidup yang diinginkan saat ini.
Hal ini mencerminkan keinginanmu untuk hidup dengan lebih nyaman hari ini daripada menunda kesenangan demi keuntungan di masa depan. Istilahnya, kalau bisa sekarang, kenapa kudu besok?
Penyebaran dan Pengaruh Global
Konsep soft saving telah menyebar secara global dan bukan hanya fenomena lokal, alias cuma terjadi di Indonesia saja. Gen Z seluruh dunia tahu akan metode ini, dan sebagian besar memang melakukannya.
Populernya pendekatan ini didorong oleh konsep soft life, yang sering dipromosikan oleh influencer di berbagai platform media sosial. Soft life adalah pendekatan hidup yang mengedepankan ketenangan dan kesehatan mental, mengurangi tekanan untuk selalu berprestasi atau memenuhi standar sosial yang tinggi.
Prioritas dalam Soft Life dan Soft Saving
Pendekatan soft life menekankan pada pentingnya menjalani kehidupan yang lebih santai dan mengutamakan kesehatan mental. Untuk memenuhinya, banyak gen Z yang melakukan aktivitas seperti berolahraga secara teratur, mengikuti pola makan yang sehat, dan memilih pekerjaan yang menyenangkan, dibandingkan dengan mengejar kemewahan seperti mobil mahal atau karier yang prestisius. Pun dana pensiun yang mencukupi.
Pengikut soft life dan soft saving lebih memilih untuk memanfaatkan dana yang tersedia untuk kepuasan pribadi dan kesejahteraan mental, daripada pengorbanan jangka panjang.
Baca juga: Cara Belajar Manajemen Keuangan pada Generasi X, Millenial, dan Gen Z
Dampak Positif dari Soft Saving
Well, akan selalu ada dua sisi untuk semua hal, betul? Bagi generasi-generasi sebelumnya, gaya hidup soft saving bisa dibilang akan punya dampak buruk. Namun, di sisi lain, metode hidup ini ada juga bagusnya.
1. Keseimbangan Hidup yang Lebih Baik
Soft saving memungkinkan seseorang untuk mengalokasikan lebih banyak sumber daya dan waktu untuk kegiatan yang meningkatkan kualitas hidup saat ini. Misalnya seperti hobi, olahraga, atau belajar keterampilan baru. Intinya, melakukan hal-hal yang mengarah pada keseimbangan kehidupan kerja yang lebih baik.
2. Kesehatan Mental yang Lebih Baik
Soft saving mengurangi stres yang sering kali muncul dari tekanan keuangan jangka panjang. Dengan metode ini, kecemasan tentang masa depan berkurang, memungkinkan fokus lebih besar pada kesejahteraan dan kebahagiaan saat ini.
3. Fleksibilitas Finansial
Pendekatan ini lebih fleksibel dalam pengelolaan keuangan, memungkinkanmu untuk lebih cepat menyesuaikan anggaran sesuai dengan perubahan situasi atau prioritas hidup.
Dampak Negatif dari Soft Saving
Seperti yang sudah disebutkan di atas, pendekatan ini juga memiliki sisi lain yang perlu dipertimbangkan. Sebelum memutuskan untuk mengadopsi metode ini, penting untuk memahami beberapa dampak buruk yang mungkin timbul. Apa saja?
1. Ketidakamanan Finansial Jangka Panjang
Fokus pada kepuasan jangka pendek dan pengeluaran untuk gaya hidup saat ini bisa mengurangi kemampuan untuk menangani kebutuhan atau krisis finansial di masa depan. Termasuk di dalamnya adalah kekurangan dana untuk pensiun, perawatan kesehatan, atau situasi darurat lainnya.
2. Ketergantungan pada Pendapatan Tetap
Soft saving bisa jadi enggak ideal jika pendapatan kamu tidak stabil. Pengeluaran yang lebih tinggi untuk gaya hidup saat ini dapat berisiko jika tiba-tiba saja penghasilanmu menurun.
3. Potensi Kurangnya Investasi
Investasi dalam aset yang akan menjadi sumber penghasilan pasif di masa mendatang, misalnya seperti properti atau saham, bisa berkurang. Artinya, kamu bisa saja kehilangan peluang pertumbuhan kekayaan jangka panjang yang bisa lebih menguntungkan dibandingkan menikmati pengeluaran saat ini.
Baca juga: Loud Budgeting: Tren Keuangan yang Lagi Viral di Kalangan Gen Z
Apakah Metode Soft Saving Cocok untuk Semua Orang?
Soft saving bisa jadi enggak cocok untuk semua orang karena beberapa alasan. Efektivitasnya sangat bergantung pada situasi keuangan, tujuan finansial jangka panjang, dan kebutuhan masing-masing.
Berikut beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan untuk menentukan apakah soft saving cocok untuk diadopsi.
1. Stabilitas Pendapatan
Orang dengan pendapatan yang stabil dan dapat diprediksi mungkin lebih mampu menerapkan soft saving tanpa risiko keuangan besar. Contohnya, orang-orang yang sudah berstatus karyawan tetap atau sudah sampai ke jenjang manajerial.
Bagi mereka yang memiliki pendapatan yang fluktuatif atau tidak pasti, metode hidup seperti ini bisa menimbulkan risiko keuangan.
2. Tanggung Jawab Finansial
Kamu yang sudah memiliki tanggung jawab finansial yang lebih besar, seperti para sandwich generation, sudah berkeluarga, atau punya utang besar, rasanya pasti akan sulit dijalankan. Kamu membutuhkan strategi tabungan yang lebih konservatif untuk memastikan keamanan keuangan jangka panjang.
3. Tujuan Keuangan Jangka Panjang
Kamu yang memiliki tujuan jangka panjang seperti pengin punya rumah, pengin anaknya sekolah di sekolah terbaik, atau yang pengin menjalani FIRE, juga akan sulit menjalani gaya hidup seperti ini.
Kamu memerlukan strategi penghematan dan investasi yang lebih tradisional daripada soft saving.
4. Toleransi Risiko
Soft saving mengurangi penekanan pada pengumpulan aset dan tabungan. Hal ini enggak akan cocok bagi kamu yang lebih konservatif dalam hal keamanan finansial atau bagi yang ingin membangun kekayaan jangka panjang.
5. Kebutuhan Pribadi dan Prioritas
Gaya hidup, prioritas, dan nilai-nilai pribadi juga memengaruhi kecocokan soft saving. Bagi yang menghargai kebebasan dan kualitas hidup saat ini lebih tinggi daripada keamanan finansial di masa depan, pendekatan ini bisa jadi memang lebih menarik. Tetapi, enggak sebaliknya.
So, memang kembali pada pilihan hidup masing-masing.
Dalam mengambil keputusan apakah soft saving adalah pilihan yang tepat, penting untuk melakukan evaluasi menyeluruh terhadap situasi keuangan pribadi dan berdiskusi dengan penasihat keuangan untuk memastikan semua aspek keuangan tercakup dan seimbang.
Jadi, kesimpulannya, soft saving bisa saja sangat bermanfaat untuk kesehatan mental dan kualitas hidup saat ini, tetapi penting juga bagi kamu untuk mempertimbangkan dampak jangka panjang dari keputusan finansial ini. Seimbangkan antara menikmati hidup saat ini dengan mempersiapkan keamanan di masa yang akan datang.
Yuk, belajar mengelola keuangan dengan lebih baik lagi! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Follow juga Instagram QM Financial, untuk berbagai tip, informasi, dan jadwal kelas terbaru setiap bulannya, supaya nggak ketinggalan update!
Financial Mindfulness untuk Meraih Kesejahteraan Finansial di 2024
Pengin ngerasain kesejahteraan finansial di tahun 2024 nanti? Ada satu konsep menarik yang barangkali bisa kamu coba. Financial mindfulness.
Apa itu financial mindfulness? Gampangnya, biar kamu enggak terjebak dalam kebiasaan “nyari duitnya setengah mati, ngabisinnya setengah sadar.”
Nah, ini memang kebiasaan banyak dari kita sih. So, supaya tahun 2024 lebih oke kondisinya dan kita mampu meraih kesejahteraan finansial, coba yuk, belajar financial mindfulness ini.
Table of Contents
Konsep Dasar Mindfulness dalam Keuangan dan Manfaatnya
Mindfulness adalah praktik memfokuskan perhatian kita sepenuhnya pada momen saat ini, dengan sikap terbuka, penerimaan, dan tanpa penilaian. Bukan hanya tentang kesadaran akan pikiran kita, tetapi mindfulness juga tentang cara kita merasakan dan mengalami dunia di sekitar kita.
Prinsip utama dari mindfulness adalah tentang “berada di sini dan sekarang”, yang berarti mengalihkan perhatian kita dari kekhawatiran masa lalu atau ketakutan akan masa depan, dan fokus pada apa yang terjadi pada saat ini. Nah, prinsip ini juga bisa banget diterapkan demi mencapai kesejahteraan finansial.
Mindfulness dapat memainkan peran penting dalam membantu seseorang mencapai tujuan keuangan jangka panjang dan kesejahteraan finansial melalui beberapa cara. Di antaranya adalah sebagai berikut.
1. Meningkatkan Kesadaran Keuangan
Praktik mindfulness meningkatkan kesadaran kita tentang kebiasaan dan pola pengeluaran kita.
Dengan menjadi lebih sadar terhadap keputusan keuangan kita, kita dapat mengidentifikasi dan mengubah perilaku yang tidak efisien atau merugikan. Contohnya seperti hobi belanja impulsif atau suka “lupa” sama anggaran.
2. Mengurangi Keputusan Keuangan Emosional
Mindfulness dapat membantu kita mengenali dan mengelola emosi yang dapat memengaruhi keputusan keuangan kita, seperti ketakutan, keserakahan, atau kecemasan.
Dengan mengelola emosi ini, kita dapat membuat keputusan yang lebih objektif dan rasional, yang sangat penting dalam pengambilan keputusan keuangan jangka panjang.
3. Fokus pada Tujuan Jangka Panjang
Melalui praktik mindfulness, kita dapat mempertahankan fokus pada tujuan keuangan jangka panjang kita, termasuk untuk mencapai kesejahteraan finansial. Enggak terganggu oleh gratifikasi instan atau tren pasar jangka pendek.
Hal ini akan membantu dalam merencanakan dan mempertahankan strategi keuangan yang konsisten dan berkelanjutan.
4. Lebih Tahan Stres
Mindfulness efektif dalam mengurangi stres dan kecemasan, yang sering kali muncul saat menghadapi ketidakpastian atau kondisi yang tiba-tiba berubah.
Dengan menurunkan tingkat stres, kita dapat menghindari kepanikan, dan tetap berpegang pada rencana keuangan kita meskipun kondisinya lagi challenging banget.
5. Meningkatkan Disiplin dan Kontrol Diri
Praktik mindfulness melatih kita untuk lebih disiplin dan memiliki kontrol diri yang lebih baik.
Hal ini sangat penting agar kita nantinya bisa mengikuti anggaran yang sudah dibuat, bisa membuat rencana keuangan yang baik, bisa menabung secara konsisten, dan menghindari pengeluaran yang tidak perlu. Semua hal ini vital dalam mencapai tujuan keuangan jangka panjang.
6. Pengambilan Keputusan yang Lebih Bijak
Dengan pikiran yang lebih tenang dan terfokus, kita dapat melakukan riset, analisis, dan pertimbangan yang lebih mendalam sebelum membuat keputusan keuangan. Dengan demikian kita bisa membuat keputusan yang bijak.
Secara keseluruhan, mindfulness bukan hanya tentang mengurangi stres atau meningkatkan kesejahteraan finansial dan mental. Namun juga tentang mengembangkan pendekatan yang lebih sadar, terkontrol, dan strategis terhadap pengelolaan keuangan, yang sangat penting untuk mencapai tujuan jangka panjang.
Teknik Menerapkan Mindfulness di Tahun 2024 untuk Raih Kesejahteraan Finansial
Teknik-teknik mindfulness yang dapat diterapkan dalam mencapai kesejahteraan finansial, terutama di tahun 2024, mencakup beberapa praktik kunci yang membantu meningkatkan kesadaran dan kebijaksanaan finansial.
Apa saja? Coba yuk, kita lihat. Siapa tahu bisa menjadi salah satu resolusimu untuk tahun 2024 nanti.
1. Meditasi Keuangan
Luangkan waktu setiap hari untuk meditasi yang berfokus pada keuangan.
Kamu bisa membuat waktu untuk merenungkan tujuan keuangan kamu, mengakui kekhawatiran atau stres tentang uang, dan secara sadar melepaskan pikiran-pikiran negatif yang terkait dengan keuangan.
2. Jurnal Keuangan Mindfulness
Buat jurnal khusus untuk mencatat pengeluaran, pendapatan, dan pemikiran kamu terkait uang.
Gunakan waktu ini untuk secara sadar mempertimbangkan setiap insight, refleksikan mengapa kamu membuat keputusan tertentu, dan bagaimana hal tersebut memengaruhi dengan tujuan keuangan kamu ke depannya.
3. “Napas” Dulu sebelum Belanja
Sebelum melakukan belanja, ambil beberapa “napas” dulu.
Coba tanyakan pada diri sendiri, apakah belanja atau pembelian tersebut benar-benar diperlukan dan apakah sesuai dengan tujuan keuangan jangka panjang. Dengan begini, kamu bisa menghindari pembelian impulsif.
4. Mindful Budgeting
Saat menyusun anggaran, lakukan dengan kesadaran penuh.
Pertimbangkan setiap item anggaran dengan cermat, memahami pentingnya setiap pengeluaran, dan bagaimana setiap item berkontribusi pada kesejahteraan finansial dan tujuan kamu ke depannya.
5. Latihan Bersyukur
Setiap hari, luangkan waktu untuk menghargai apa yang kamu miliki, baik secara finansial maupun dalam aspek lain kehidupan ini.
Langkah ini akan membantumu mengembangkan sikap syukur yang mengurangi keinginan untuk pengeluaran tidak perlu dan meningkatkan kepuasan dengan apa yang sudah kamu miliki.
6. Pemetaan Tujuan Keuangan Mindfulness
Buat visualisasi atau peta tujuan finansial kamu, mengintegrasikan praktik mindfulness untuk memastikan bahwa tujuan-tujuan tersebut selaras dengan nilai-nilai pribadi dan kebutuhan jangka panjang.
7. Refleksi Berkala dan Saat dalam Kesulitan
Di saat menghadapi kesulitan, praktikkan mindfulness untuk menjaga ketenangan. Evaluasi situasi dengan objektif dan tanpa panik, mengambil keputusan berdasarkan analisis, bukan emosi.
Lakukan refleksi berkala tentang status keuangan kamu. Pertimbangkan apa yang sudah oke, apa yang perlu diperbaiki, dan refleksikan bagaimana perasaan kamu tentang kemajuan keuangan.
Menerapkan teknik-teknik ini di tahun 2024 tidak hanya akan membantu dalam membuat keputusan keuangan yang lebih bijaksana, tetapi juga memastikan bahwa keuangan kamu akan selaras dengan kesehatan mental dan kesejahteraan finansial secara keseluruhan.
Yuk, belajar mengelola keuangan dengan lebih baik lagi! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Follow juga Instagram QM Financial, untuk berbagai tip, informasi, dan jadwal kelas terbaru setiap bulannya, supaya nggak ketinggalan update!
7 Kesalahan Umum dalam Cara Main Saham Pemula
Saham adalah instrumen yang sering dibahas oleh berbagai kalangan karena mempunyai tingkat capital gain yang tinggi. Saham juga dikatakan sebagai salah satu instrumen yang cocok sebagai dana pensiun. Sayangnya, banyak orang melakukan cara main saham pemula cenderung ugal-ugalan dan tidak memperhitungkan segala konsekuensi dengan cermat.
Yah, mungkin mereka melihat orang lain yang bisa meraih banyak tujuan keuangan dengan menggunakan instrumen saham. Namun, mereka hanya fokus pada hasil akhir, tanpa mau tahu bagaimana proses untuk berinvestasi saham dengan pintar.
Perlu diingat bahwa tingkat risiko yang dihadapi dalam instrumen tersebut cukup tinggi. Bahkan, tidak jarang para investor pemula membuat kesalahan yang bersifat merugikan. Oleh karena itu, penting sekali untuk mempelajari berbagai risiko dan tantangan yang ada di depan mata.
Kesalahan Cara Main Saham Pemula
Melakukan kesalahan dalam investasi saham sebenarnya wajar, apalagi bagi investor pemula. Namun, jika kesalahan yang sudah diperbuat terus diulang-ulang, maka hal tersebut akan membuat kamu rugi besar.
Nah, sebenarnya kita diuntungkan dengan adanya beberapa kesalahan yang dibuat oleh orang lain yang ugal-ugalan dalam main saham ini. Kita bisa belajar dari kesalahan tanpa perlu melakukannya lebih dulu.
So, seperti apa kesalahan cara main saham pemula yang sering terjadi itu? Yuk, kita coba lihat satu per satu.
1. Mengabaikan Riset
Banyak orang tertarik untuk melakukan cara main saham pemula karena keuntungan (yang katanya) menggiurkan. Mereka lantas memilih saham dengan cara-cara yang bisa dibilang absurd, mulai dari cuma ikut-ikutan, “kayaknya ini saham bagus”, dan berbagai cara instan lain untuk memilih saham.
Padahal riset ini sangat penting. Bahkan investor yang berpengalaman pun akan riset secara mendalam sebelum memilih saham untuk dibeli dengan berbagai tujuan investasi. Mengabaikan riset termasuk kesalahan umum yang membuat banyak orang mendapatkan kerugian.
Dalam berinvestasi, penting sekali untuk memikirkan setiap langkah yang akan diambil dengan bijak. Beberapa hal yang perlu diselidiki terlebih dahulu sebelum berinvestasi adalah manajemen, laporan keuangan, prospek perusahaan, dan lainnya.
2. Berdasarkan Emosi
Kesalahan lain yang umumnya dilakukan dalam cara main saham pemula adalah hanya mengandalkan emosi. Misalnya, saat pasar merosot tajam, investor yang takut merugi akan bergegas menjual saham mereka dengan harga rendah. Keputusan yang gegabah ini secara tidak langsung akan membuat kamu rugi besar.
Bukan hanya itu, bentuk emosi lain yang sering memengaruhi keputusan investor dalam berinvestasi adalah terlalu serakah. Umumnya, para pemula ingin bergegas memperoleh keuntungan besar, sehingga langsung menanamkan investasi tanpa memikirkannya secara rasional.
Oleh karena itu, investor pemula perlu melakukan pertimbangan untuk investasi tujuan jangka panjang dan tidak terlalu mengikuti emosional semata dalam berinvestasi.
3. Mengabaikan Diversifikasi
Kesalahan yang cukup serius saat melakukan cara main saham pemula adalah mengabaikan diversifikasi. Istilah ini menitikberatkan pengedaran investasi ke berbagai jenis saham untuk menekan risiko.
Jika kamu berinvestasi hanya pada satu sektor atau satu jenis instrumen saja, maka risiko yang pertama kali harus kamu hadapi adalah tentang fluktuasi. Tidak ada seorang pun yang mampu menebak arah pasar secara akurat 100% secara terus menerus. Anything can happen! Di pasar saham, pagi menghijau, sore memerah adalah hal yang sangat biasa. Bahkan kadang dalam satu periode saham bisa anjlok berkepanjangan.
Inilah kenapa kamu harus melakukan diversifikasi, agar risiko investasi bisa tersebar, sehingga meningkatkan peluang dalam menghasilkan keuntungan.
4. FOMO
FOMO (Fear of Missing Out) merupakan kesalahan yang terjadi saat investor membeli saham hanya karena ikut-ikutan tren pasar. Mereka takut kehilangan peluang, sehingga mengabaikan riset dan analisis yang matang.
FOMO juga termasuk bentuk keputusan yang impulsif dan sering kali menyebabkan kerugian finansial. Bisa saja yang terjadi adalah kamu membeli saham saat harganya sedang berada di puncak, dan kemudian harga anjlok hingga berhari-hari, bahkan berbulan-bulan. Bahkan ada loh, saham yang tinggi karena diviralkan oleh orang tertentu, dan ternyata setelah itu amblas enggak pernah muncul di permukaan lagi.
So, investor pintar tidak boleh FOMO, karena investor pintar akan berpikir dalam jangka panjang, bukan sekadar pengin memanfaatkan situasi.
5. Beli Saham Murah tanpa Lihat Prospek
Dalam membeli saham, jangan hanya berfokus pada harga yang murah. Kamu juga perlu mempertimbangkan prospek perusahaan ke depannya untuk memprediksi untung atau rugi di masa depan.
Karena ya, memang begitulah prinsip investasi kan? Menanam modal hari ini, untuk mendapatkan keuntungan di kemudian hari.
Oleh karena itu, investor pemula perlu melihat rekan jejak perusahaan, mulai dari manajemen, perjalanan sejarah, dan peluang di masa depan, dan lainnya. Jangan hanya melihat saham dari harga murah atau mahal saja.
6. Tidak Memiliki Rencana Investasi
Bagaimana bisa berinvestasi tanpa diiringi dengan rencana keuangan? Ya karena kita adalah investor, bukan seseorang yang sekadar beli gorengan di pinggir jalan.
Investor pemula perlu memahami bahwa menyusun rencana atau strategi adalah bagian yang tidak terpisahkan dari kegiatan keuangan dan berinvestasi.
Namun, faktanya masih banyak investor pemula yang tidak memiliki rencana yang jelas dan spesifik. Mereka umumnya tidak mengetahui batasan risiko dan strategi yang perlu dilakukan saat investasi berjalan tidak sesuai yang diharapkan. Itulah mengapa, mulai dari sekarang harus memikirkan rencana jangka panjang dalam berinvestasi saham.
7. Tidak Mempersiapkan Diri untuk Kerugian
Hal yang perlu diingat dari kegiatan investasi adalah tidak ada untung atau rugi yang abadi. Apalagi, saham termasuk jenis investasi yang memiliki risiko yang tinggi, sehingga kamu perlu mempersiapkan diri dalam menghadapi kerugian.
Investor pemula perlu menyadari bahwa kerugian adalah bagian untuk berproses. Itulah pentingnya menata mental dan mempersiapkan dana darurat saat menghadapi kerugian. Dengan begitu, kamu tidak akan mengambil keputusan yang impulsif.
Beberapa kesalahan cara main saham pemula yang dijelaskan di atas bisa dijadikan pembelajaran agar tidak melakukannya di kemudian hari. Akan lebih baik lagi jika kamu mampu belajar dari pengalaman para investor yang telah sukses, sehingga dapat menerapkannya dalam berinvestasi.
Yuk, belajar mengelola keuangan dengan lebih baik lagi! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Follow juga Instagram QM Financial, untuk berbagai tip, informasi, dan jadwal kelas terbaru setiap bulannya, supaya nggak ketinggalan update!
Mengenal Pos-Pos dalam Laporan Keuangan Pribadi untuk Mengelola Keuangan dengan Bijaksana
Buat mereka yang belum terbiasa, mengelola keuangan pribadi sering kali dianggap sebagai tugas yang membingungkan dan menantang. Namun, dengan pemahaman yang tepat tentang pos-pos dalam laporan keuangan, tugas tersebut bisa menjadi lebih sederhana dan mudah dimengerti.
Catatan atau laporan keuangan pribadi bukan hanya sekadar catatan tentang pengeluaran dan penghasilan doang, melainkan juga gambaran komprehensif dari kondisi keuangan kamu saat ini. Terutama sih, soal sehat atau enggaknya.
Dengan memahami setiap detail dan pos-pos dalam laporan keuangan, kamu akan punya bekal yang diperlukan untuk membuat keputusan yang bijaksana dan strategis. Dari merencanakan pengeluaran bulanan hingga menetapkan tujuan jangka panjang, pengetahuan akan kondisi diri sendiri ini menjadi fondasi untuk mengelola keuangan dengan lebih efektif.
Apalagi kalau kamu punya tujuan untuk bisa meraih kebebasan finansial, mengenal dan memahami pos-pos dalam laporan keuangan pribadi adalah langkah pertama yang esensial.
Jenis Pos-Pos dalam Laporan Keuangan Pribadi
Nah, sebelumnya, laporan keuangan pribadi ini pastinya bersifat pribadi juga. Artinya, pos-pos dalam laporan keuangan ini bisa saja akan berbeda untuk satu orang dengan yang lainnya. Hal ini enggak jadi masalah ya, kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan. Yang penting, berikut adalah garis besarnya.
Neraca
Neraca keuangan pribadi merupakan salah satu bentuk catatan atau laporan keuangan pribadi yang memberikan gambaran tentang aset, liabilitas, dan ekuitas pribadi seseorang pada suatu titik waktu tertentu.
Pos-pos dalam laporan keuangan pribadi ini umumnya terdiri atas catatan-catatan berikut ini.
Aset Pribadi
Aset pribadi yaitu catatan segala sesuatu yang kamu miliki yang memiliki nilai ekonomis, mulai dari rumah, kendaraan, dan sebagainya. Terdiri atas:
- Aset Lancar: Aset yang mudah dikonversi menjadi kas atau yang akan digunakan dalam waktu singkat. Misalnya seperti catatan jumlah kas di tangan dan di bank, deposito berjangka, atau berbagai jenis produk investasi jangka pendek misal reksa dana pasar uang dan sejenisnya.
- Aset Tidak Lancar: Aset yang tidak dengan mudah dijual atau digunakan dalam waktu singkat. Contohnya properti seperti rumah atau tanah, kendaraan seperti mobil atau motor, perhiasan, koleksi pribadi misalnya punya koleksi tas branded.
Liabilitas Pribadi
Liabilitas pribadi adalah kewajiban atau utang yang kita miliki. Umumnya terdiri atas:
- Liabilitas Jangka Pendek: Utang yang harus dibayar dalam waktu singkat. Contohnya kartu kredit, paylater, dan sejenisnya. Termasuk utang pribadi pada teman atau keluarga. Ini jangan sampai (pura-pura) lupa ya.
- Liabilitas Jangka Panjang: Utang atau kewajiban dengan jangka waktu pembayaran yang lebih panjang. Misalnya seperti KPR, kredit kendaraan, atau sejenisnya.
Ekuitas Pribadi (Kekayaan Bersih)
Nah, di sini, kita bisa menghitung antara total aset dan total liabilitas yang dimiliki. Dengan kata lain, jika kamu menjual semua asetmu dan membayar semua utang, ekuitas pribadi ini adalah jumlah uang yang kamu miliki. Kita jadi tahu, apakah di sini positif atau negatif.
Laporan Arus Kas
Laporan arus kas atau cash flow dalam konteks keuangan pribadi akan mencatat aliran kas masuk dan keluar dari keuangan seseorang selama periode waktu tertentu. Umumnya pos-pos dalam laporan keuangan ini akan terdiri atas:
Arus Kas Masuk (Penghasilan)
Catatan keuangan ini mencerminkan semua sumber pendapatan atau penerimaan kas selama periode tertentu. Berikut adalah pos-pos dalam laporan keuangan cash flow pribadi yang umumnya ada dari pendapatan:
- Gaji dan Upah: Ini adalah pendapatan utama bagi sebagian besar orang, termasuk gaji, bonus, komisi, atau jenis pendapatan aktif lainnya.
- Investasi: Seperti dividen dari saham, bunga dari deposito berjangka, atau tabungan.
- Sewa: Jika kamu memiliki properti yang disewakan.
- Lainnya: Ini bisa mencakup hal-hal seperti hadiah uang, penjualan barang pribadi, atau pengembalian pajak.
Arus Kas Keluar (Pengeluaran)
Di sini mencakup semua pembayaran atau pengeluaran kas selama periode tertentu. Bisa terdiri atas pengeluaran:
- Rumah Tangga: Seperti sewa atau cicilan rumah, utilitas (listrik, air, gas), dan telekomunikasi (telepon, internet).
- Transportasi: Seperti cicilan mobil, bensin, perawatan, sampai asuransi kendaraan.
- Makanan: Baik untuk belanja bahan makanan atau makan di luar.
- Kesehatan: Seperti premi asuransi kesehatan, biaya dokter, dan obat-obatan.
- Hiburan dan Rekreasi: Seperti bioskop, gym, atau liburan.
- Pembayaran Utang: Meliputi pembayaran kartu kredit, pinjaman pribadi, atau pinjaman lainnya.
- Pengeluaran Lainnya: Seperti pakaian, pendidikan, sumbangan, atau pengeluaran tak terduga.
Hasil Arus Kas (Selisih antara Arus Masuk dan Arus Keluar)
Nah, setelah membandingkan antara arus kas masuk dan keluar, maka kemudian akan muncul catatan berikut:
- Surplus: Jika kamu memiliki lebih banyak uang masuk daripada uang yang keluar.
- Defisit: Jika kamu menghabiskan lebih banyak uang daripada yang kamu terima.
Tips Mengelola Keuangan dengan Bijaksana
Mengelola keuangan pribadi dengan bijaksana membutuhkan pemahaman mendalam tentang pos-pos dalam laporan keuangan kamu. Berikut adalah beberapa tip yang berhubungan dengan pos-pos dalam laporan keuangan pribadi seperti di atas.
1. Pahami Sumber Penghasilanmu
Di bawah pos pendapatan dalam laporan arus kas, catat setiap sumber pendapatan kamu, baik itu gaji, pendapatan investasi, atau pendapatan lainnya. Ini membantumu untuk mengetahui seberapa stabil penghasilan yang kamu dapatkan, dan dari mana saja sumber-sumber tersebut berasal.
2. Kategorikan Pengeluaranmu
Dengan memahami pengeluaranmu berdasarkan kategori (misalnya, makanan, transportasi, hiburan), kamu dapat menentukan area mana yang mungkin memerlukan pemangkasan atau pengelolaan lebih lanjut.
3. Tinjau Liabilitas atau Kewajibanmu
Di neraca pribadi, liabilitas adalah utang yang harus kamu bayar. Dengan memahami jumlah dan jenis utangmu, kamu dapat merencanakan strategi pembayaran yang lebih efisien.
4. Jaga Keseimbangan Aset
Kenali asetmu, baik lancar maupun tidak lancar. Aset lancar seperti tabungan harus mudah diakses untuk kebutuhan mendesak, sedangkan aset tidak lancar seperti properti atau investasi dapat memberikan imbal hasil jangka panjang.
5. Tentukan Kekayaan Bersihmu
Dengan mengurangkan total liabilitas dari total aset yang kamu miliki, kamu akan mendapatkan gambaran tentang kekayaan bersihmu. Jika angkanya positif dan meningkat dari waktu ke waktu, itu adalah tanda pengelolaan keuangan yang kamu lakukan sekarang sudah baik. Kalau belum, maka kamu masih punya waktu untuk mengutak-atiknya, hingga bisa mendapatkan hasil yang lebih baik ke depannya.
Dengan begini, kamu juga tahu, apakah kebutuhan esensialmu bisa dipenuhi dengan baik tanpa kesulitan?
6. Buat Anggaran dan Ikuti
Setelah memahami arus kas kamu, buatlah anggaran bulanan. Ini membantumu memastikan bahwa pengeluaran enggak melebihi pendapatan dan kamu dapat menabung untuk tujuan jangka panjang.
7. Evaluasi secara Berkala
Setidaknya sekali setiap kuartal, review kembali pos-pos dalam laporan keuangan kamu. Ini memberikan kesempatan untuk menyesuaikan kebiasaan yang kamu lakukan selama ini dengan perubahan dalam pendapatan atau kebutuhan.
8. Siapkan Dana Darurat
Berdasarkan laporan arus kas, tentukan sejumlah uang untuk disisihkan sebagai dana darurat. Ini akan membantumu dalam menghadapi situasi tak terduga tanpa harus berutang.
9. Fokus pada Pengurangan Utang
Jika Anda memiliki liabilitas, tentukan strategi untuk menguranginya, apakah dengan metode snowball atau avalanche. Keduanya menekankan pada pembayaran utang dengan cepat.
10. Investasikan dengan Bijaksana
Setelah memahami posisi keuangan kamu, pertimbangkan untuk mulai berinvestasi. Ini bisa membantu meningkatkan asetmu dalam jangka panjang.
Dengan pemahaman mendalam tentang pos-pos dalam laporan keuangan pribadi dan menerapkan tip di atas, kamu akan lebih siap untuk mengambil kendali penuh atas keuanganmu sendiri, dan membuat keputusan yang bijaksana untuk masa depanmu.
Pengin tahu lebih banyak tentang serba-serbi pengelolaan cash flow keuangan pribadi? Yuk, ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Follow juga Instagram QM Financial, untuk berbagai tip, informasi, dan jadwal kelas terbaru setiap bulannya, supaya nggak ketinggalan update!
Berpikir Jangka Panjang saat Investasi di Pasar Saham: Pentingnya Sabar dan Disiplin
Dalam dunia keuangan, pasar saham sering kali dipandang sebagai arena permainan cepat, tempat keuntungan bisa berubah dalam hitungan menit.
Namun, bagi mereka yang benar-benar memahami intisari investasi, pasar saham lebih mirip maraton daripada sprint. Bukan tentang cepat-cepatan mencari keuntungan dalam jangka pendek, melainkan memahami dan memanfaatkan potensi pertumbuhan jangka panjang sebuah perusahaan atau industri.
Di sinilah pentingnya memiliki visi jangka panjang, disertai dengan kesabaran dan disiplin, menjadi kunci utama dalam meraih kesuksesan investasi. Di balik cepatnya berita harian dan fluktuasi harga saham yang sering kali menyesatkan, terdapat prinsip dasar yang, jika diikuti dengan konsisten, dapat membimbing investor menuju keberhasilan finansial yang berkelanjutan.
Mengapa Harus Sabar dan Disiplin saat Ingin Berinvestasi Jangka Panjang di Pasar Saham?
Ketika berbicara tentang investasi jangka panjang, dua kualitas utama yang sering ditekankan adalah kesabaran dan disiplin. Keduanya memiliki peran yang kritis dalam menentukan keberhasilan strategi investasi jangka panjang. Berikut beberapa alasan mengapa kesabaran dan disiplin sangat penting.
Pasar Saham Inheren Volatil
Pasar saham memiliki sifat yang volatil, yang berarti nilai investasi dapat naik dan turun dalam periode waktu yang singkat.
Kesabaran diperlukan untuk menahan godaan menjual investasi ketika harga turun atau ketika ada berita negatif, dengan harapan bahwa dalam jangka panjang, investasi tersebut akan pulih dan tumbuh.
Efek Bunga Majemuk
Salah satu keajaiban investasi adalah efek bunga majemuk, ketika kamu dimungkinkan untuk mendapatkan pengembalian tidak hanya dari modal awal investasi, tetapi juga dari pengembalian sebelumnya.
Namun, untuk memaksimalkan manfaat ini, kamu harus memegang investasi ini untuk jangka waktu yang lama, yang tentu saja memerlukan kesabaran.
Menghindari Kesalahan Keputusan Emosional
Keputusan impulsif berdasarkan emosi sering kali menyebabkan kesalahan dalam investasi. Dengan memiliki disiplin, kamu sebagai investor dapat menghindari keputusan cepat berdasarkan ketakutan atau keserakahan dan tetap berpegang pada rencana keuangan yang sudah kamu buat sebelumnya.
Menghindari “Timing Pasar”
Banyak investor mencoba “timing pasar”, yang berarti mereka mencoba memprediksi kapan harga akan naik atau turun. Namun, ini adalah tugas yang sangat sulit bahkan untuk ahli paling terampil sekalipun.
Disiplin membantumu untuk tetap berpegang pada strategi investasi yang sudah kamu tetapkan dan sesuaikan dengan tujuan keuangan serta kemampuan, tanpa harus pusing mencoba menebak-nebak pergerakan pasar.
Konsistensi
Memiliki disiplin berarti secara konsisten berkontribusi ke portofoliomu. Selain itu, kamu juga dapat melakukan diversifikasi dengan benar, dan meninjau ulang tujuan keuangan dengan cermat secara berkala.
Pendekatan konsisten ini sering kali memberikan hasil yang lebih baik dalam jangka panjang daripada strategi yang lebih reaktif.
Fokus pada Fundamental
Ketika investor memiliki kesabaran dan disiplin, mereka dapat lebih fokus pada fundamental suatu perusahaan atau investasi daripada perubahan harga jangka pendek. Mereka akan mempertimbangkan kualitas manajemen, prospek pertumbuhan, dan faktor lain yang dapat memengaruhi kinerja jangka panjang suatu investasi.
Dalam esensi, kesabaran dan disiplin membantu menjaga investor tetap pada jalur untuk mencapai tujuan jangka panjang mereka, menghindari keputusan cepat yang mungkin merugikan, dan memaksimalkan potensi keuntungan mereka di pasar.
Cara agar Tetap Disiplin dan Sabar dalam Proses Investasi Jangka Panjang di Pasar Saham
Menjaga kesabaran dan disiplin dalam investasi jangka panjang bisa menjadi tantangan, terutama ketika dihadapkan dengan volatilitas pasar dan godaan untuk mengambil keputusan berdasarkan emosi sesaat. Namun, dengan strategi dan teknik tertentu, kamu pasti dapat mempertahankan kedua kualitas ini sepanjang perjalanan investasimu.
Coba ikuti beberapa hal berikut.
#TujuanLoApa
Selalulah mulai dari sini. Apakah itu untuk pensiun, pendidikan anak, atau tujuan keuangan lainnya?
Dengan tujuan yang jelas, kamu akan selalu punya alasan konkret untuk tetap berpegang pada aktivitas investasimu.
Buat Rencana Keuangan
Sebelum memulai investasi di pasar saham, buatlah rencana keuangan yang konkret, realistis, dan mengacu pada tujuan keuangan yang sudah ditentukan di atas.
Bisa jadi di dalamnya ada rencana-rencana soal bagaimana kamu berinvestasi agar bisa mencapai tujuan keuangan, berapa lama kamu berencana memegang investasi, dan kondisi apa yang mungkin memicumu untuk menjual atau mengubah portofolio. Misalnya, tujuan akan segera diwujudkan setahun lagi. Nah, pertimbangkan, mungkin kamu sudah harus memindahkannya ke instrumen yang lebih aman daripada pasar saham.
Edukasi Diri Sendiri
Semakin kamu memahami pasar saham dan bagaimana investasi jangka panjang bekerja, kamu akan semakin percaya diri dalam membuat keputusan yang tepat. So, tetap belajar tentang sejarah pasar, volatilitas, dan pentingnya kesabaran dalam investasi ya.
Diversifikasi Portofolio
Sebarkan investasi Anda di berbagai jenis aset. Tak semuanya harus dihabiskan di pasar saham lantaran potensi keuntungan yang tinggi.
Dengan diversifikasi, kamu mengurangi risiko kerugian besar dari satu investasi tertentu, yang pada gilirannya dapat membantumu tetap tenang saat pasar turun.
Jauhkan Emosi dari Keputusan
Cobalah untuk memisahkan emosi dari keputusan investasimu. Ingatlah bahwa pasar saham itu fluktuatif dan fokuslah pada tujuan jangka panjang yang sudah kamu tentukan sendiri, bukan reaksi sesaat.
Review Berkala
Tetapkan waktu tertentu, misalnya setiap kuartal atau setahun sekali, untuk meninjau portofoliomu. Hal ini membantumu memastikan bahwa rencanamu tetap berada di jalur yang benar.
Pikirkan Dalam Perspektif Jangka Panjang
Ketika kamu melihat berita atau informasi pasar, tanyakan pada dirimu sendiri, “Apakah ini akan penting dalam 5, 10, atau 20 tahun mendatang?” Dengan selalu memikirkan jangka panjang, kamu akan lebih mampu mengabaikan gangguan jangka pendek.
Percayai Prosesnya
Ingat bahwa kesabaran dan disiplin dalam investasi adalah tentang memercayai prosesnya. Sejarah telah menunjukkan bahwa pasar cenderung tumbuh seiring waktu, jadi percayailah pada strategi yang sudah kamu tentukan sendiri, dan berikan waktu bagi investasimu untuk berkembang.
Dengan menerapkan prinsip-prinsip ini dan terus mengingatkan dirimu sendiri tentang pentingnya kesabaran dan disiplin, kamu akan lebih siap untuk menghadapi tantangan dalam perjalanan investasi dan mencapai tujuan jangka panjangmu.
Dalam perjalanan investasi di pasar saham, keputusan yang diambil berdasarkan pandangan jangka panjang lebih berpeluang untuk membuahkan hasil yang menguntungkan.
Kesabaran dan disiplin, bukan reaksi cepat terhadap setiap gelombang volatilitas, adalah kunci keberhasilan sejati. Di tengah berbagai distraksi dan godaan untuk mengambil keputusan impulsif, penting untuk selalu mengingat bahwa pasar saham adalah lahan yang subur bagi mereka yang sabar, berkomitmen, dan memiliki visi jangka panjang.
Dengan memegang teguh prinsip-prinsip ini, kamu enggak hanya memaksimalkan peluang keberhasilan investasimu, tetapi juga pada akhirnya membawamu mencapai tujuan finansial yang kamu inginkan.
Yuk, belajar mengelola keuangan dengan lebih baik lagi! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Follow juga Instagram QM Financial, untuk berbagai tip, informasi, dan jadwal kelas terbaru setiap bulannya, supaya nggak ketinggalan update!
Tanya Jawab tentang Pasar Modal #2: Ketika Krisis Pasar Datang
Saat krisis datang, yang kemudian membuat pasar modal menjadi bergejolak, umumnya akan membuat panik sebagian investor, terutama yang masih pemula. Sebelumnya, kita pernah bahas beberapa tanya jawab tentang pasar modal yang paling sering muncul di Google. Kali ini, kita akan masuk lebih dalam ke pasar modal, dan mengulik apa yang bisa kita lakukan saat krisis pasar terjadi.
Well, kita tak mengharapkannya untuk terjadi sih. Namun, yang namanya risiko kan akan selalu ada sepaket dengan keuntungan investasi? Nah, krisis pasar merupakan salah satu risiko yang bisa terjadi tersebut.
So, shall we?
Tanya Jawab tentang Pasar Modal: Apa yang Harus Dilakukan saat Pasar Bergejolak?
1. Apa saja yang bisa menyebabkan ketidakstabilan harga di pasar saham?
Ketidakstabilan harga di pasar saham bisa disebabkan oleh banyak faktor. Bisa jadi karena berita ekonomi; laporan tentang pertumbuhan ekonomi, inflasi, atau tingkat pengangguran bisa bikin pasar saham bereaksi. Dari pihak perusahaan penerbit saham, kalau ada pengumuman akan aksi yang tak terduga, baik positif maupun negatif, dapat menggerakkan harga saham perusahaan yang bersangkutan.
Faktor politik juga memainkan peran kritis. Seperti misalnya, jelang pemilu seperti sekarang. Di tingkat global, kalau terjadi krisis di satu negara juga bisa berdampak pada pasar saham di seluruh dunia. Misalnya ketika Rusia mulai berperang melawan Ukraina.
Bencana alam, lalu misalnya ada masalah pada perusahaan—seperti ketika Twitter gonjang-ganjing karena Elon Musk bertingkah yang berdampak pada harga saham Twitter di bursa saham AS.
Jadi, intinya, pasar saham adalah refleksi dari beragam faktor yang saling berinteraksi, dan volatilitas adalah bagian tak terhindarkan dari dinamika tersebut.
2. Apa strategi diversifikasi aset yang paling efektif selama pasar bergejolak?
Diversifikasi aset memang merupakan kunci utama untuk melindungi portofolio investasi. Bukan hanya sekadar memiliki berbagai jenis saham.
Pertama-tama, diversifikasi antar kelas aset penting untuk dipertimbangkan. Misalnya membagi antara saham, obligasi, hingga properti dan mata uang asing, kalau perlu. Dengan demikian, misalnya nih, pasar saham sedang tertekan, maka obligasi pemerintah bisa lebih stabil atau bahkan positif.
Diversifikasi sektoral juga dapat membantu. Sebagai contoh, saat sektor teknologi menghadapi tekanan, sektor kesehatan atau utilitas bisa jadi tetap stabil.
3. Bagaimana cara menentukan alokasi aset yang sesuai untuk profil risiko?
Pertama, identifikasi dulu profil risikomu, apakah kamu konservatif, moderat, atau agresif? Coba cek dengan menggunakan kuesioner atau alat online yang bisa kamu cari di internet, untuk mengukur seberapa nyaman kamu dengan fluktuasi investasi jangka pendek.
Biasanya banyak ditemukan di web-web investasi atau asuransi. Dengan begini, kamu akan tahu apa kamu termasuk profil risiko konservatif, moderat, atau agresif.
Jangka waktu juga akan memengaruhi pemilihan instrumen yang sesuai. Misalnya, jika kamu ingin berinvestasi di pasar saham sebagai dana pensiun, sementara kamu sekarang berada di usia 20-an tahun, maka kamu punya jangka waktu sekitar 30 tahun untuk beirnvestasi. Dengan jangka waktu sepanjang ini, kamu mungkin bisa menoleransi alokasi saham yang lebih tinggi dibandingkan dengan instrumen konservatif yang cocok untuk jangka pendek.
Untuk profil risiko konservatif, kamu bisa mengalokasikan sebagian besar aset instrumen rendah risiko, seperti reksa dana atau obligasi pemerintah. Untuk profil moderat, kamu bisa alokasikan antara obligasi dan saham secara seimbang. Sementara untuk profil agresif, alokasi bisa didominasi oleh saham.
4. Apakah ada sektor atau industri yang cenderung tahan terhadap volatilitas atau krisis ekonomi?
Ada dong! Beberapa sektor atau industri yang secara tradisional dianggap lebih tahan terhadap volatilitas atau krisis ekonomi. Sering kali, sektor ini disebut sebagai sektor defensif atau non-siklikal. Beberapa contohnya adalah:
- Sektor kesehatan, yang akan selalu diperlukan, mulai dari perawatan medis, obat-obatan, dan produk kesehatan lainnya, tidak peduli bagaimana kondisi ekonomi.
- Sektor utilitas, yaitu sektor-sektor yang bergerak pada kebutuhan dasar, seperti air, listrik, dan gas. Produk ini akan tetap dibutuhkan konsumen, bahkan saat ekonomi melambat.
- Sektor consumer goods, yang mencakup perusahaan yang menjual barang kebutuhan sehari-hari, seperti makanan, minuman, dan produk rumah tangga lainnya. Karena barang-barang ini selalu dibutuhkan, permintaannya cenderung kurang sensitif terhadap fluktuasi ekonomi.
Meski demikian, tetap ingat ya, bahwa tidak ada investasi yang sepenuhnya bebas risiko. Kinerja masa lalu tidak selalu menjamin kinerja masa depan, dan keadaan tertentu bisa menyebabkan sektor-sektor ini berperilaku berbeda dari ekspektasi.
5. Bagaimana cara menilai dampak volatilitas pada investasi jangka panjang saya?
Menilai dampak volatilitas pada investasi jangka panjang bisa dianalogikan seperti mengendarai mobil di jalan berliku dengan kondisi cuaca yang berubah-ubah. Kadang matahari bersinar terang, kadang mendung, dan kadang hujan lebat. Volatilitas di pasar investasi mirip dengan cuaca yang tak menentu tersebut.
Lalu, harus gimana nih?
Sebelum khawatir dengan hujan (volatilitas), ingatlah tujuan perjalananmu. Jika kamu berinvestasi untuk pensiun yang masih 30 tahun lagi, hujan sekarang tidak seharusnya mengganggumu terlalu banyak, asalkan kamu tetap berada di jalur yang benar.
Melihat sejarah, pasar saham telah meningkat nilainya seiring waktu meskipun ada periode volatilitas. Dengan kata lain, meskipun cuaca bisa buruk hari ini, matahari biasanya akan bersinar kembali.
Yang penting ingat, jangan taruh taruh semua telur dalam satu keranjang. Dengan memiliki investasi di berbagai kelas aset dan sektor, kamu dapat mengurangi dampak buruk jika salah satu area mengalami kesulitan. Ibaratnya seperti memiliki payung, jas hujan, dan kaca mata hitam di mobil, kamu siap menghadapi cuaca apa pun.
Volatilitas adalah bagian dari investasi. Fokus pada tujuan jangka panjang dan jangan terlalu khawatir dengan fluktuasi jangka pendek. Seperti perjalanan jauh, yang penting adalah kamu tiba di tujuan dengan selamat, bukan bagaimana cuacanya di tengah jalan.
6. Seberapa seringkah kita harus meninjau dan menyesuaikan portofolio selama periode ketidakstabilan?
Selama periode ketidakstabilan, keinginan untuk terus-menerus memeriksa dan menyesuaikan portofolio mungkin akan meningkat. Namun, frekuensi tinjauan yang berlebihan bisa mengarah pada keputusan impulsif dan emosional yang tidak optimal.
Sebenarnya, ketika dalam kondisi pasar yang tidak stabil, meninjau portofolio setiap kuartal atau setidaknya setengah tahunan sudah cukup bagi kebanyakan investor. Dengan begini, ada kesempatan bagimu untuk menilai kinerja aset dan memastikannya masih sejalan dengan tujuan.
Salah satu alasan utama mengapa perlu untuk meninjau portofolio adalah agar kamu bisa melakukan rebalancing. Jika satu kelas aset tumbuh lebih cepat daripada yang lain, bisa jadi akan muncul ketidakseimbangan, yang akhirnya bisa memengaruhi nilai keseluruhan. Bisa jadi juga, menjadi enggak sesuai lagi dengan profil risikomu.
Jadi, dengan rebalancing, kamu bisa menjual aset yang telah tumbuh dan membeli yang telah menurun, membantumu untuk bisa membeli saat rendah dan menjual saat tinggi.
7. Bagaimana menghindari kepanikan saat investasi di pasar modal?
Menghadapi ketidakstabilan pasar bisa menimbulkan kecemasan bagi banyak investor. Namun, ada langkah-langkah yang dapat diambil untuk menghindari kepanikan dan tetap mempertahankan ketenangan pikiran.
Fokus pada Tujuan Jangka Panjang
Ingatlah bahwa investasi kamu adalah untuk tujuan jangka panjang, seperti pensiun, bukan untuk keuntungan jangka pendek. Pasar mungkin turun sekarang, tetapi sejarah menunjukkan bahwa pasar juga cenderung pulih seiring waktu.
Hindari Memeriksa Portofolio Terlalu Sering
Meskipun mungkin sulit, coba hindari kebiasaan memeriksa portofoliomu setiap hari. Melihat fluktuasi harian dapat meningkatkan kecemasanmu.
Edukasi Diri dan Cari Informasi
Coba pahami alasan di balik ketidakstabilan pasar. Kadang-kadang, menyadari bahwa penurunan pasar adalah respons normal terhadap berita atau peristiwa tertentu bisa membantu meredakan kecemasan.
Rebalancing
Pertimbangkan untuk rebalancing portofoliomu jika alokasi aset berubah secara signifikan karena fluktuasi pasar. Bisa jadi, ini adalah kesempatan untuk membeli aset yang ‘murah’ dan menjual yang ‘mahal’.
Tahan Diri dari Keputusan Impulsif
Jangan membuat keputusan berdasarkan reaksi emosional terhadap berita atau rumor. Ambil waktu untuk mempertimbangkan informasi dan konsultasikan dengan sumber tepercaya sebelum mengambil tindakan.
Dengan menjaga perspektif jangka panjang, tetap edukatif, dan mendekati keputusan dengan cara yang dipikirkan dengan baik, kamu akan lebih siap untuk menghadapi ketidakstabilan pasar dengan tenang dan rasional.
Yuk, belajar mengelola keuangan dengan lebih baik lagi! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Follow juga Instagram QM Financial, untuk berbagai tip, informasi, dan jadwal kelas terbaru setiap bulannya, supaya nggak ketinggalan update!
Contoh Literasi Keuangan Paling Sederhana yang Perlu Kamu Tahu
Tahukah kamu seberapa penting peran literasi keuangan dalam kehidupan sehari-hari? Memahami literasi keuangan sama pentingnya dengan menerapkan perencanaan keuangan. Contoh literasi keuangan yang paling mudah ditemukan misalnya ketika seseorang mampu membedakan mana kebutuhan dan keinginan dalam mengelola finansial.
Memang ada bedanya? Keduanya jelas berbeda. Kebutuhan merupakan berbagai hal yang harus diprioritaskan dan tidak dapat ditunda. Sementara keinginan datang dari hasrat dan nafsu konsumtif kita semata.
Meski terlihat sepele, jika memahami konsep dasar contoh literasi keuangan tersebut, kamu dapat mengubah cara pandang dalam mengelola keuangan. Singkatnya, begitulah literasi keuangan bekerja.
Namun, dampak dari pemahaman literasi keuangan oleh seseorang bisa begitu signifikan. Ketika satu individu menyadarinya, maka ini dapat menciptakan reaksi berantai dan menciptakan kesadaran di antara teman, keluarga, kolega, tetangga, hingga klien.
Lantas, apa itu literasi keuangan?
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengartikan literasi keuangan sebagai proses individu dalam meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan keyakinan dalam mengelola keuangan dengan baik.
Dengan kata lain, literasi keuangan merupakan kemampuan untuk memahami produk dan konsep yang dibutuhkan untuk mengelola keuangan. Tujuan di balik memahami literasi keuangan adalah untuk membantu orang mengembangkan pemahaman tentang konsep keuangan dasar agar dapat menangani uang dengan lebih baik.
Kita tahu, sangat penting untuk mewujudkan tujuan jangka panjang seperti pendidikan anak, membeli rumah, atau pensiun. Tak hanya itu, literasi keuangan juga mencakup pemahaman yang baik soal dana darurat, asuransi, dan perencanaan perumahan.
Dengan kesadaran akan pentingnya literasi keuangan, maka datanglah perencanaan, tujuan keuangan, dan strategi untuk mencapai tujuan tersebut. Selain itu, literasi keuangan membuka pintu ke pendapatan pasif, pembuatan anggaran, pengurangan strategi pengeluaran, investasi yang rajin, dan risiko minimalisasi kredit.
Mengapa Literasi Keuangan Penting?
Kurangnya literasi keuangan dapat menyebabkan sejumlah jebakan, seperti akumulasi beban utang yang tidak berkelanjutan, baik melalui keputusan pengeluaran yang buruk atau kurangnya persiapan jangka panjang. Ini, pada gilirannya, dapat menyebabkan kredit yang buruk, kebangkrutan, penyitaan perumahan, atau konsekuensi negatif lainnya.
Lalu, bagaimana cara kita meningkatkan literasi keuangan? Untuk meningkatkan pengetahuan keuangan, kamu dapat memulainya dengan membaca majalah dan surat kabar keuangan. Saat ini pun, banyak kursus online jangka pendek khusus di bidang keuangan, kayak FCOS punya QM Financial. Kamu juga bisa membaca artikel keuangan seperti yang ada di web QM Financial ini. Belum lagi berbagai jenis konten lainnya, seperti nonton YouTube, dengerin podcast, dan sebagainya, yang bisa free kamu lakukan.
Tingkat Literasi Keuangan
OJK memberikan 4 tingkatan dalam literasi keuangan untuk mengukur tingkat pemahaman seseorang terkait hal tersebut. Berikut ini 4 tingkat literasi keuangan yang perlu diketahui:
1. Well Literate
Seseorang yang berada di tingkat ini artinya pengetahuan dan keyakinan terkait berbagai produk dan jasa keuangannya sudah cukup kuat. Bahkan, individu di tingkat ini memahami dan menerapkan fitur, manfaat, risiko, hak dan kewajiban terkait produk dan jasa keuangan dengan baik.
2. Sufficient Literate
Di tingkat ini, seseorang telah disebut memiliki pengetahuan dan keyakinan terkait lembaga jasa keuangan termasuk produk dan jasa keuangan yang ditawarkan. Dalam hal ini, dia juga memahami fitur, manfaat risiko, hak, dan kewajiban terkait produk tersebut namun belum benar-benar menerapkannya.
3. Less Literate
Seseorang di tingkat ini hanya memiliki pengetahuan terkait lembaga jasa keuangan serta produk dan jasa keuangan saja. Tanpa mengetahui apa saja fitur hingga manfaat yang dapat diperolehnya.
4. Not Literate
Seseorang di tingkat ini masih belum menyadari pentingnya pengetahuan terkait lembaga jasa keuangan termasuk produk dan jasanya. Mereka tidak memahami apalagi menggunakan keterampilan dalam memanfaatkan berbagai produk dan jasa keuangan.
Contoh Literasi Keuangan
Nah, supaya jelas, mari kita lihat satu contoh literasi keuangan yang paling sederhana. Mari kita asumsikan bahwa Meri dan Reni menghasilkan Rp7.000.000 setiap bulan. Meri merupakan seseorang yang berada di tingkat well literate (melek finansial). Oleh karena itu, dia mengalokasikan gajinya sebagai berikut:
Pengeluaran = Rp3.800.000
Berinvestasi dalam reksa dana = Rp1.000.000
Dana darurat = Rp600.000
Rekening tabungan = Rp800.000
Pada akhir tahun, Meri menginvestasikan Rp1.200.000 dalam reksa dana, dan Rp960.000 ke dalam rekening tabungannya. Rata-rata, total apresiasi uang dalam reksa dana adalah 13%, yaitu Rp1.600.000 dan rekening tabungan menghasilkan bunga Rp360.000.
Reni, di sisi lain, tidak memiliki pengetahuan keuangan yang baik, sehingga dia pun menghabiskan secara impulsif dan tanpa perencanaan apa pun. Dia meninggalkan sisanya di rekening gajinya. Akibatnya, Reni menghabiskan uang untuk barang-barang yang tidak perlu dan kehabisan uang tunai dalam waktu singkat.
Intinya, literasi keuangan adalah pengetahuan tentang bagaimana membuat keputusan cerdas dengan uang. Ini termasuk menyiapkan anggaran, mengetahui berapa banyak yang harus ditabung, memutuskan persyaratan pinjaman yang menguntungkan, memahami dampak terhadap kredit, hingga membuat perencanaan untuk pensiun. Keterampilan ini membantu individu membuat keputusan yang lebih cerdas dan bertindak lebih bertanggung jawab dengan keuangan pribadi mereka.
Nah, sudah jelas ya tentang contoh literasi keuangan ini? Gimana, kamu terwakilkan oleh Meri atau Reni nih?
Yuk, belajar mengelola keuangan dengan lebih baik lagi! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Follow juga Instagram QM Financial, untuk berbagai tip, informasi, dan jadwal kelas terbaru setiap bulannya, supaya nggak ketinggalan update!
Reksa Dana vs Saham: Mana yang Lebih Untung?
Banyak instrumen investasi yang bisa kita pilih yang disesuaikan dengan kebutuhan, kemampuan, dan tujuan finansial kita. Termasuk reksa dana dan saham. Tapi, pertanyaannya selalu sama, reksa dana vs saham, mana yang lebih untung?
Ya, itu pertanyaan sejuta umat memang.
Nah, kali ini kita bahas ya, reksa dana vs saham ini. Tetapi, sebelumnya, kamu harus paham dulu (atau diingat kembali), bahwa tidak pernah ada instrumen investasi yang 100% aman dan bisa memberikan untung besar dalam waktu cepat. Prinsip ini memang harus selalu diingat, agar kemudian kamu bisa bijak memanfaatkannya sesuai kebutuhan.
Plus Minus Reksa Dana
Membandingkan reksa dana vs saham, mari kita kupas mengenai reksa dananya lebih dulu.
Berinvestasi di reksa dana, berarti danamu akan dikelola oleh manajer investasi. Dengan pengalaman mereka, manajer investasi sudah memiliki langkah-langkah antisipatif dalam mengelola dana investasi para investor. Dengan reputasi perusahaan yang sudah dibangun, mereka tentu akan berusaha mempertahankannya juga.
Karenanya, pemilihan manajer investasi menjadi salah satu faktor penting. Pastikan memercayakan dana investasi kita pada mereka yang memang sudah memiliki reputasi baik, pengalaman dengan dana kelola yang sudah besar, dan minim komplain.
Namun, di sisi lain, investor juga harus siap dengan berbagai biaya administrasi yang akan dikenakan. Lagi-lagi hal ini akan ditentukan saat kita memilih manajer investasi. Pilihlah manajer investasi yang mengenakan biaya paling minim untuk transaksi dan operasional. Ada kok yang memberlakukan Rp0 untuk biaya administrasi pembelian.
Plus Minus Saham
Dengan berinvestasi di saham, maka kamu pun harus siap mengelola dana investasimu sendiri. Kamu harus tahu, kapan saham harus dilepas, dibeli, atau di-hold. Kamu sendiri juga yang harus menganalisis laporan keuangan perusahaan yang sahamnya kamu incar.
Kita memang membeli saham melalui perusahaan sekuritas. Tetapi peran mereka ya sekadar perantara transaksi, sekadar broker atau makelar. Mereka tidak punya wewenang untuk mengelola dana investasimu; memutuskan sahammu untuk dijual atau di-hold, atau perlukah menambah pembelian, dan sebagainya.
Karena semua pengelolaan ada di tanganmu sendiri, maka kalau mendapatkan cuan ya semua menjadi milikmu sendiri. Tetapi, begitu juga kalau kamu mengalami kerugian. Karenanya, sangat disarankan untuk belajar lebih banyak dulu sebelum kamu mulai berinvestasi di saham.
Reksa Dana vs Saham: Mana yang Lebih Untung?
Reksa dana vs saham, mana yang lebih mendatangkan cuan? Jawabannya kembali pada tujuan, jangka waktu, dan kemampuanmu.
Tujuan dan Jangka Waktu
Tujuan berinvestasi di reksa dana vs saham adalah hal yang paling menentukan di sini. Reksa dana–tergantung jenisnya–dapat melayani tujuan finansial jangka pendek hingga jangka panjang.
Untuk jangka pendek dan sebagai media penyimpan dana darurat, Reksa Dana Pasar Uang akan jadi instrumen yang paling sesuai. Untuk jangka pendek hingga menengah, Reksa Dana Pendapatan Tetap akan menguntungkan. Untuk jangka menengah hingga panjang, Reksa Dana Campuran dan Reksa Dana Saham-lah yang paling tepat untuk dimanfaatkan.
Dan, ingat, risiko akan selalu ada di setiap instrumen investasi, sehingga kamu juga harus aware akan hal ini sejak awal.
Saham merupakan instrumen investasi yang paling sesuai untuk tujuan finansial jangka panjang. Dengan kondisi pasar yang fluktuatif, jika kamu berinvestasi untuk jangka waktu yang pendek, maka bisa jadi imbal yang kamu dapatkan belum maksimal. Tujuan finansial jangka panjang ini misalnya untuk dana pensiun, yang akan kamu butuhkan 30 tahun lagi.
Jangka waktu yang panjang akan mengantisipasi fluktuasi harga saham yang bisa terjadi, asalkan kamu memang memilih saham perusahaan dengan fundamental yang paling baik. Harga saham akan meningkat seiring waktu, sama halnya dengan harga komoditi pada umumnya.
Kemampuan
Membandingkan reksa dana vs saham, kemampuan finansial juga harus menjadi bahan pertimbangan.
Untuk berinvestasi di reksa dana, kamu hanya butuh dana minimal Rp100.000 untuk memulainya. Bahkan ada loh, yang bisa dimulai dari RP10.000. Selanjutnya kamu bisa konsisten menyisihkan penghasilan setelah kamu menerima gaji, sesuai proporsi yang kamu tentukan sendiri.
Sedangkan, jika kamu berinvestasi di instrumen saham, kamu perlu menyediakan dana yang sesuai dengan harga saham yang tersedia. Setiap kali kita hendak membeli saham, jumlah minimal yang bisa kita beli adalah 1 lot (100 lembar) saham. Dengan demikian, misalnya harga saham yang kamu incar adalah Rp1.000, maka kamu harus menyediakan dana sebesar Rp100.000 untuk pembeliannya. Jika harga sahamnya Rp30.000, maka dana yang dibutuhkan adalah Rp3.000.000.
Saham blue chip biasanya memang cukup mahal, rata-rata di atas Rp1.000 per lembarnya. Tetapi, dengan fundamental perusahaan yang baik, ke depannya kamu bisa mengharapkan imbal yang juga lebih baik.
Nah, sekiranya sudah cukup jelas deh, perbandingan reksa dana vs saham sampai di sini.
Yuk, belajar mengelola keuangan dengan lebih baik lagi! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu.
Stay tuned di akun Instagram QM Financial untuk berbagai update dan info seputar keuangan, agar kita lebih bijak dalam mengambil keputusan penting untuk hidup kita ke depan.