QM Financial sweet seventeen! Yeay! Selamat ulang tahun, QM Financial!
Ibarat anak gadis, dia sedang mekar-mekarnya, seger-segernya, cantik-cantiknya, dengan berbagai dinamika hidupnya yang masih muda. Ibarat anak bujang, dia lagi getol-getolnya tebar pesona. Lagi penuh semangat mencoba berbagai tantangan, belajar jadi lebih baik lagi. Ciyeee. Yuk, tiup lilinnya sekarang!
Dan, sungguh, QM Financial bukanlah apa-apa tanpa ada kamu; alumni, follower, pembaca setia, dan siapa pun yang secara pribadi maupun profesional pernah terlibat bersama dalam perjalanan ini.
Jadi, sudah sampai sejauh apa perjalananmu bersama QM Financial hingga usianya yang ke-17 di tanggal 29 September ini?
Ternyata, begitu inginnya QM Financial menyebarkan semangat agar masyarakat semakin berdaya secara finansial, semakin banyak pula model belajar finansial yang bisa kami tawarkan untuk kamu semua; alumni, follower dan pembaca setia. Dari konsultan keuangan, kami kini memosisikan diri sebagai “Your Financial Learning Partner” yang mengajakmu untuk mewujudkan masyarakat yang memiliki keterampilan literasi keuangan agar semakin berdaya secara finansial.
Dengan demikian, misi kami pun berubah. Kami ingin:
- Membudayakan literasi keuangan sebagai bagian dari gaya hidup agar masyarakat dapat mandiri dan berdaya.
- Menyediakan berbagai program edukasi finansial yang komprehensif sesuai tingkat literasi dan kebutuhan masyarakat.
- Mengembangkan program literasi keuangan berbasis digital sehingga tidak terbatas pada ruang, jarak, dan waktu.
Lalu, dengan cara apa saja kami mengajak kamu semua agar bisa terlibat dalam setiap misi kami tersebut? Banyak!
Cara Belajar Finansial yang Bisa Kamu Pilih Bersama QM Financial
1.Paid Channel
- QMTraining: sebuah sesi belajar yang merupakan bentuk kerja sama dengan perusahaan-perusahaan yang ingin membangun Financial Intelligence para karyawannya, karena kami percaya, bahwa karyawan yang merasa aman secara finansial akan mampu bekerja dengan baik dan produktif. QM Financial punya kurikulum yang dikembangkan khusus dan dikemas secara interaktif, yang sangat bisa disesuaikan dengan kebutuhan karyawan perusahaan yang bersangkutan.
- Journey on Udemy: sebuah paket elearning course, spesial untuk kamu yang ingin belajar dari mana saja, yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu. Di sini kamu bisa mengakses bebas berbagai video sampai worksheets, yang dapat kamu pelajari kapan saja kamu mau.
- Financial Dialogue: sebuah ruang diskusi umum, menghadirkan para pakar dan pemerhati multidisiplin, yang diadakan untuk menanamkan bibit diskusi tentang segala yang finansial dan menormalkan keuangan sebagai topik diskusi sehari-hari. Sejauh ini, sudah ada Financial Dialogue volume 01, 02, dan 03 sudah terselenggara dengan sukses. Tunggu saja untuk Financial Dialogue volume-volume berikutnya yang akan hadir setiap bulan ya!
2.Free Channel
- Website QM Financial: di sini, kamu bisa mendapatkan dan membaca berbagai artikel seru tentang finansial dari berbagai sudut pandang yang ada.
- Instagram dan Twitter di @qm_financial, dengan update kontennya setiap hari, dan dengan admin yang siap berinteraksi langsung denganmu, membahas berbagai isu dan siap menjawab pertanyaan-pertanyaanmu seputar dunia keuangan.
- Channel YouTube QM Financial, yang akan menghadirkan video-video seputar dunia keuangan dan topik-topik lainnya yang dikaitkan juga dengan keuangan. Dikemas seru, membuatmu jadi harus sahih bahwa belajar keuangan itu mengasyikkan.
Tak hanya channel-channel yang sudah ada saja, seperti yang dijabarkan di atas. Saat ini, QM Financial juga masih menggodok berbagai cara lain yang memungkinkan siapa saja untuk bisa belajar finansial secara asyik, bahkan ketika harus belajar secara mandiri.
Salah satunya, QM Financial saat ini sedang mengembangkan platform belajar finansial berbasis gamification, yang memungkinkanmu untuk belajar sambil main games!
Kurang seru gimana coba, ya?
So, terima kasih sudah menjadikan QM Financial sebagai bagian dari perjalanan finansialmu–your life journey! Semoga perjalanan kemarin menyenangkan untukmu, dan akan semakin menyenangkan ke depan nanti, karena QM Financial masih berniat untuk menjadi teman sharing kamu dalam membangun keuangan yang sehat dan kuat. Untuk siapa? Untukmu sendiri, keluarga, hingga masyarakat.
Because finance should be fun and practical.
Tetap follow akun-akun media sosial QM Financial ya, dan tetap stay tuned juga di website QM Financial ini untuk update seputar keuangan dan kelas-kelas finansial online.