Sebuah usaha kecil dan menengah (UKM) biasanya dimulai dengan berdagang. Mereka bisa memproduksi barang atau jasa sendiri (sekaligus sebagai produsen) atau mengambil produksi pihak lain. Skala usaha ini ada yang kecil, ada juga yang besar. Ada yang dijalankan secara konvensional maupun digital. Semua bisnis dimulai dari berdagang. Tetapi ternyata tidak semua usaha dagang berkembang menjadi sebuah bisnis.
Sebuah bisnis mempunyai laporan keuangan yang tersusun rapi, terdiri dari neraca dan laporan laba rugi. Sebuah bisnis mampu menetapkan gaji atau komisi yang diterima pemiliknya, meskipun masih dalam jumlah yang kecil. Seorang pemilik bisnis bisa dengan mantap menyebutkan, tahun ini saya untung sebesar Rp100.000.000. Sebesar apapun volume usaha, saat kamu tidak mempunyai laporan keuangan keuangan, sesungguhnya kamu sedang berdagang.
Apa sih perbedaan berbisnis dan berdagang?
Berdagang
Saat berdagang, keuntungan didapat dengan mengambil barang atau jasa dengan harga lebih rendah, lalu menjualnya dengan harga lebih tinggi. Berdasarkan prinsip kerja dagang ini, maka apa yang disebut ‘untung’ bisa jadi baru di level margin.
Margin adalah selisih antara omzet penjualan dengan biaya produksi. Perhitungan inilah yang lazim digunakan para pedagang. Tidak salah, hanya saja perhitungan seperti ini seringkali hanya menggunakan perhitungan uang kas masuk dan uang kas keluar. Kelemahannya, perhitungan ini sering gagal menghitung banyaknya ongkos yang tidak tercatat alias hidden cost.
Omzet penjualan – Biaya Produksi = Margin
Berbisnis
Dalam berbisnis, ada nilai tambah yang tercipta. Sebuah bisnis beroperasi dengan sebuah sistem. Agar sistem ini bisa bekerja dengan baik, maka ada biaya yang perlu diperhitungkan. Ada dua jenis biaya yang mencerminkan segala macam pengeluaran dari sebuah bisnis. Biaya variabel yaitu semua biaya produksi dan biaya penjualan. Besaran biaya variabel dipengaruhi oleh volume produksi dan penjualan. Jika jumlah produksi naik, biaya variabel juga ikut naik.
Sedangkan biaya tetap adalah semua biaya yang sudah ditetapkan untuk mendukung sistem kerja sebuah bisnis. Besar kecilnya produksi atau penjualan tidak mempengaruhi besaran biaya tetap. Contoh biaya tetap adalah biaya sewa gedung, gaji pegawai tetap, listrik, air, dll.
Setelah memotong omzet penjualan dengan biaya variabel, pemilik bisnis tidak bisa serta merta mengambil semua margin yang didapat. Setelah dipotong biaya tetap, barulah pemilik bisnis dapat menikmati laba atau bahkan mengalami rugi.
Omzet penjualan – Biaya Variable = Margin
Margin – Biaya Tetap = Laba/Rugi
Jadi, ada di posisi manakah usahamu saat ini? Apakah kamu sedang berbisnis atau berdagang? Bawa usahamu naik kelas dengan mengikuti Financial Clinic Workshop Bisnis #FinClicBisnis, 19-20 April 2018 di Jakarta. Kamu bisa belajar membuat laporan keuangan dan membawa usaha dagangmu menjadi bisnis yang dikelola secara profesional. Daftar di sini atau Whatsapp ke 0811 1500 688 (NITA).
– QM Admin –
Related Posts
3 Comments
Leave a Reply Cancel reply
This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.
[…] baca juga: Berbisnis atau Berdagang? […]
[…] Jadi, yuk, yang belum punya laporan keuangan, segera dibuat. Yang masih belum rapi, yuk, rapikan. Laporan keuangan inilah yang membedakan, apakah kamu berdagang atau berbisnis. […]
[…] Yes, laporan keuangan, meski bisnismu adalah bisnis kecil, itu sangat penting untuk disiapkan sejak awal, karena inilah yang akan membedakan bahwa kamu sedang berbisnis, dan bukan sekadar berdagang. […]