Menjadi mandiri secara finansial tentulah merupakan hal atau cita-cita yang diinginkan oleh banyak orang, terutama mereka yang produktif. Kamu juga ya? Iya dong, pastinya.
Ketika kita bisa mandiri secara finansial itu artinya kita bisa hidup dengan bertanggung jawab atas penghasilan kita sendiri, tak bergantung lagi pada orang lain.
Lalu, apa saja sih tanda kita sudah mandiri secara finansial? Mari kita lihat.
5 Tanda Kamu Sudah Mandiri Secara Finansial
1. Punya Penghasilan Sendiri
Sudah tentu langkah pertama untuk bisa mandiri – berdiri di atas kaki sendiri – adalah dengan punya penghasilan sendiri. Penghasilan ini bisa berupa gaji dari pekerjaan rutin, hasil dagang maupun bisnis, atau pekerjaan mandiri alias freelancer atau gig work.
Tunggu dulu. Ternyata punya penghasilan tidak hanya terbatas pada hasil kerja keringat kita sendiri. Penghasilan juga bisa datang dari aset aktif misalnya bagi hasil bisnis, sewa properti, maupun bunga deposito dan kupon obligasi.
Lengkapi juga upaya punya penghasilan sendiri ini dengan punya dana darurat. Dana darurat ini turut menjamin kelangsungan hidup kita jika sampai kehilangan mata pencaharian utama.
2. Cara Hidup dan Gaya Hidup Sesuai Kemampuan Sendiri
Punya penghasilan sendiri perlu dibarengi dengan kemampuan untuk ‘take charge’ atas hidup kita sendiri. YES. Sekarang waktunya kita mengatur agar cara hidup dan gaya hidup bisa disesuaikan dengan kemampuan alias gaji sendiri.
Ada yang merasakan upgrade – penghasilan sendiri ini menimbulkan banyak perbaikan dari sisi cara hidup dan gaya hidup. Namun ada juga yang ternyata, ini adalah pelajaran serius tentang bagaimana keluar dari rumah orang tua dan harus hidup menggunakan gaji sendiri
Pastikan adaptasi ini berlangsung mulus. Kamu bisa mulai dari membayarkan pengeluaran hidup yang kecil-kecil dulu, sebelum naik tingkat dan mampu membayarkan pengeluaran besar.
Mulai dari membayarkan bensin kendaraanmu sendiri, bayar paket data sendiri. Kemudian mulai membayarkan sewa kost atau kontrakan sendiri, hingga mulai merasakan membayarkan listrik dan grocery shopping sendiri.
Hati-hati supaya tidak silau lihat cara hidup dan gaya hidup orang lain ya. Semua orang punya BACKSTAGE masing-masing. Apa yang kamu lihat di media sosial tidak selalu menggambarkan situasi sebenarnya!
3. Tanggung Jawab Atas Utang Sendiri
Bayangkan rasanya bebas dari semua utang!Itu namanya merdeka finansial.
Menariknya justru di awal mewujudkan kemandirian finansial – kemungkinan bisa kamu akan mulai belajar berhutang! Hati-hati. Tidak semua utang itu baik. Ada utang yang dapat menyebabkan dirimu jatuh ke dalam jurang kekacauan finansial.
Ada bermacam-macam utang yang akan menggoda kamu yang baru mulai membangun kemandirian finansial. Mulai dari utang kartu kredit, utang pinjaman online, utang barang elektronik, hingga kredit kendaraan bermotor atau kredit pemilikan rumah.
Siap-siap. Kamu mau pilih utang yang mana? Mulai memiliki utang itu bisa baik, bisa juga buruk. Jadi pastikan kamu siap bertanggung jawab atas utangmu sendiri.
4. Memiliki Properti Sendiri
Pengalaman memiliki rumah/properti pertama adalah pengalaman yang memuaskan batin dan membanggakan. Rasa menempati rumah sendiri tidak dapat tergantikan dengan apa pun.
Bahkan ketika kamu memutuskan untuk tinggal bersama orang tua, kamu tetap perlu membeli properti sendiri. Kamu bisa berkata pada diri sendiri, “saya punya satu tempat yang bisa saya sebut milik saya sendiri”.
5. Punya Proteksi Sendiri
Ketika kamu sudah mandiri secara finansial, maka kamu juga sudah perlu memperhatikan perlindungan diri dan sekelilingmu. Idealnya ketika kamu sakit, kamu juga tak khawatir soal harus menguras tabungan, karena kamu memiliki proteksi yang lengkap.
Begitu juga ketika ada sesuatu yang menimpamu, kamu juga tak khawatir lagi, karena kamu sudah punya asuransi jiwa yang cukup untuk melindungimu (dan orang-orang yang bergantung padamu) dari risiko kerugian finansial yang bisa terjadi.
Ah betapa serunya! Kamu yang ingin bisa mandiri finansial perlu coba cek poin yang mana yang sudah kamu lakukan. Sebarkan. Jangan biarkan berhenti di kamu! Ajak sekelilingmu untuk juga aktif mewujudkan hidup yang serba mandiri secara finansial.
Setiap orang pasti bisa mencapai level mandiri finansial seperti ini. Hidup mandiri itu adalah hak setiap orang. Hanya saja, memang perlu kerja keras untuk dapat meraihnya.
Yang pertama kali harus kamu lakukan tentu saja belajar mengelola keuanganmu. Yuk, belajar! Ikuti kelas-kelas finansial online QM Financial, pilih sesuai kebutuhanmu. Kamu bisa mulai dulu dengan mengambil kelas Blueprint of Your Money, yang akan memberimu dasar-dasar pengelolaan keuangan yang komprehensif. Kelas ini penting banget karena merupakan fondasi paling dasar dari step by step mewujudkan cita-citamu untuk bisa mandiri secara finansial.
Baru setelah itu, kamu bisa melanjutkan ke kelas berikutnya, yaitu mengelola arus kas, dan kelas-kelas lainnya hingga akhirnya kamu dapat menjadi financial planner untuk dirimu sendiri.
Dengan menjadi financial planner untuk dirimu sendiri, maka saat itu pulalah kamu sudah melakukan langkah pertama menuju mandiri secara finansial.
Segera daftarkan diri ya, dan pilih kelas sesuai kebutuhanmu!
Stay tuned di akun Instagram QM Financial untuk berbagai update dan info seputar keuangan, agar kita lebih bijak dalam mengambil keputusan penting untuk hidup kita ke depan.
QM Financial
Related Posts
1 Comment
Leave a Reply Cancel reply
This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.
[…] ini pertanda bagus. Semoga cicilanmu segera lunas, dan kamu pun sudah one step closer menuju kebebasan finansial. […]