Pernahkah kamu melihat peluang hobi jadi bisnis dari aktivitasmu sehari-hari?
Kita tentu tahu bahwa hobi atau kesukaan adalah salah satu cara untuk menghilangkan stres dan jenuh dalam pekerjaan. Dengan menyalurkan hobi, mungkin bisa sedikit mengurangi kejenuhan kamu yang kemudian bisa kembali semangat dalam menjalankan aktivitas pekerjaan.
Sebenarnya, banyak sekali peluang hobi jadi bisnis yang bisa dikerjakan kalau kamu ingin menyalurkan hobi sekaligus mendapatkan penghasilan tambahan.
3 Peluang Hobi Jadi Bisnis
Kuliner
Tren kuliner yang selalu berkembang dan merupakan salah satu bisnis yang menjanjikan sampai saat ini. Potensi pasarnya sangat besar, mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa.
Buat kamu yang hobi memasak, membuat kue hingga meracik kopi dan minuman lainnya, dengan inovasi dan kreasi, kamu bisa mentransformasikan hobi jadi bisnis yang menguntungkan.
Baca juga: Strategi Online L’Cheese Factory Mencuri Hati Pelanggan
Travelling
Satu lagi hobi yang sedang berkembang pesat di masyarakat belakangan ini tidak lain adalah travelling. Jujur deh, enggak sedikit dari kalian yang rela menekan biaya pengeluaran sehari-hari agar bisa punya anggaran demi bisa menikmati perjalanan ke sejumlah tempat baru baik di dalam negeri maupun luar negeri.
Menjadikan hobi travelling ke bisnis tentu saja sangat asyik karena bisa jadi seluruh perjalanan travelling-mu dibiayai seluruhnya dari bisnis tersebut.
Contohnya, JalanJajanSingapura.com yang berawal dari pasangan Darling Murdijanto dan Rully Heriawan bersama kedua anaknya yang menjelajahi Singapura setiap akhir pekan. Dari sana Darling memiliki ide bisnis untuk menjual tiket wisata dan voucher diskon penginapan di Singapura.
Baca juga: Rencanakan Liburanmu dengan JalanJajanSingapura.com
Atau kamu bisa mempertimbangkan peluang usaha lain saat travelling, misalnya jasa titip (jastip) seperti yang saya lakukan ketika outing QM Financial tahun 2016. Keuntungan yang saya dapat dari jastip singkat itu saya belikan skincare yang tidak terdapat di tanah air. Lumayan banget kan?
Baca juga: Jastip: Peluang Usaha Saat Travelling
Lifestyle
Hobi seringkali akhirnya menjadi gaya hidup seseorang seperti halnya Roro Widi Astuti. Dari seorang pengacara yang menekuni hobi yoga sampai akhirnya memutuskan memulai bisnis studio yoganya sendiri.
Baca juga: Berbisnis Dari Hati
Kalau kamu hobi dandan misalnya, ada juga peluang bisnis yang bisa kamu lakukan. Kamu bisa menjadi perias atau juga dikenal sebagai makeup artist. Hemmy Rahmania, mahasiswi semester akhir Institut Senin Indonesia (ISI) Jogja jurusan fotografi awalnya dilakoni karena kesulitannya menjelaskan konsep foto kepada orang lain.
Baca juga: Peluang Bisnis Sebagai Make Up Artist
Nah, setelah kamu tahu bahwa bisa saja mengubah hobi jadi bisnis, ingat juga untuk memisahkan keuangan bisnis dari keuangan pribadimu!
Baca juga: Laporan Keuangan Bisnis
Ingin belajar mengelola hobi jadi bisnis? Yuk, ikutan Financial Clinic Online Series Bisnis setiap Rabu malam dan pendaftaran bisa dilihat di event.qmfinancial.com
-Honey Josep-
Related Posts
1 Comment
Leave a Reply Cancel reply
This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.
[…] Selain pekerjaan utamamu sekarang, apakah kamu punya keahlian lain atau mungkin punya minat ataupun hobi yang mungkin bisa di-“karya”-kan? […]