Setiap orang pasti memiliki hobi atau aktivitas menyenangkan yang sering dilakukan. Misalnya, nih.. saya hobi banget nonton! Film-film di tahun 2016 ini seru banget, baik film Indonesia maupun film asing. Mungkin kamu hobi traveling, koleksi barang-barang tertentu, musik, atau berbagai hobi lainnya yang nggak kalah seru.
Tahukah kamu, hasil riset menyebutkan bahwa menekuni hobi dapat meningkatkan kinerja otak dan mencegah penyakit demensia, lho! Sepakat kan, tanpa hobi rasanya hidup kurang asyik.
Nggak ada yang salah dengan menekuni hobi, asalkan tidak sampai membuatmu kesulitan secara finansial. Kenyataannya, menekuni hobi memang memerlukan biaya, kan? Kontrol dengan baik biaya untuk menjalankan hobimu, agar tidak menyeretmu dalam masalah baru. Nggak mau kan, pulang liburan lalu panik mendapatkan tagihan kartu kredit yang membludak dari pembayaran tiket, hotel dan pengeluaranmu ketika liburan?
Lalu, bagaimana caranya agar hobi ini benar-benar berdampak positif, tidak hanya bagi mentalmu, tetapi juga bagi kantongmu?
Yang paling penting, yuk RENCANAKAN! Simak tips merencanakan budget hobi agar tidak mengganggu pengeluaran yang lain!
1. Pisahkan ke rekening khusus
Buatlah rekening khusus untuk pengeluaran pribadimu, termasuk untuk menekuni hobi. Sisihkan sejumlah tertentu setiap bulan dari penghasilanmu ke rekening ini, sehingga ketika kamu membutuhkan dana untuk menjalankan hobimu, kamu bisa mengalokasikannya dari rekening tersebut tanpa mengganggu tercapainya tujuan finansialmu dan pos pengeluaran lainnya.
Cobalah untuk membudgetkan biaya yang kamu perlukan untuk menekuni hobimu. Misalnya, kalau kamu hobi bersepeda, anggarkan untuk maintenance, membeli aksesoris dan perlengkapan bersepeda dan seterusnya. Jumlah inilah yang menjadi acuanmu untuk menyisihkan secara rutin setiap bulannya.
2. Pintar mencari alternatif
Kalau ternyata kemampuan finansialmu ternyata terbatas dan nggak cukup untuk membiayai hobi? Jangan khawatir. Coba cari alternatif, deh! Era digital seperti sekarang ini, kamu bisa mengakses beragam informasi melalui internet. Hobi nonton bisa diakali dengan streaming atau download secara gratis. Coba deh, siasati. Hobi nggak selalu harus mahal, kok!
3. Hobi, salah satu pemasukan tambahan
Banyak orang berbisnis yang dimulai dari hobi, lho! Kamu suka memasak atau membuat kue, dan sering mendapat pujian dari teman dan keluarga bahwa makanan hasil olahanmu lezat? Kenapa nggak coba berbisnis kuliner? Kamu yang suka membuat kerajinan tangan, seperti menjahit, menyulam dan sebagainya, juga bisa mulai menjual pernak-pernik karyamu. Sambil menekuni hobi, juga mendatangkan pemasukan tambahan!
Yang penting adalah komitmen, kreativitas dan kemauan berusaha, karena menjalankan bisnis memang penuh tantangan dan nggak selalu berjalan sesuai keinginan kita.
Nah, gimana? Asyik kan, kalau bisa menjalankan hobi tanpa khawatir mengganggu rencana keuanganmu?
Risma Prismayani / Sales & Marketing
Risma Prismayani
Related Posts
1 Comment
Leave a Reply Cancel reply
This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.
[…] harus selalu diingat, hobi itu enggak harus selalu mahal kok ongkosnya. Bisa juga kita memilih untuk menjalani hobi yang tidak membebani keuangan kita setiap […]