Berikut merupakan summary tweet #FinClic 20 Mei 2013 tentang memilih reksadana dan review performancenya.
Good morning. #FinClic hari ini mau bahas apa ya? Senin itu Day Off gw :) day off yang tetap ketemu klien sih he3
Baiklah. Nanti siangan gw akan nongkrong sebelah anak QM Research dan kita bahas kayak apa sih review performance reksadana (RD)! Di #FinClic
Okeh. Mari #FinClic gimana memilih dan memeriksa performance Reksadana. Tapi masih basic-basic aja dulu ya biar gak mumet. Disclaimer, gw bukan analis ;)
Ada tim QM Research yang pekerjaannya menyiapkan data-data untuk dipakai QM Planners. Data ini juga dipakai memilih Daftar Rekomendasi #FinClic
Waktu pilih RD secara general yang dilihat: Asset Under Management (AUM), volatilitas risk-return, usia RD, akses subscription/redeem dan yang paling subyektif siapa MI-nya #FinClic
Semakin besar AUM sebuah RD, bisa jadi jualannya jago banget, aksesnya mudah banget atau memang dipercaya mengelola dana #FinClic
AUM : Asset Under Management. Ini berarti jumlah dana yang dikelola Manajer Investasi (MI) dalam sebuah RD #FinClic
Tentang volatilitas. Saat pasar “naik” wajar kalau semua keliatan baik-baik saja. Tapi saat pasar “turun” gimana? Ini bisa lihat kestabilan RD #FinClic
Gw gak sebut nama RD yang dipake apa aja. Karena ada kerja panjang sebelum sampai ke Daftar Rekomendasi. Setelah itu tiap klien beda kebutuhan #FinClic
Waktu membuat Plan ada beberapa asumsi yang kita pakai : besaran inflasi per tahun, jangka waktu dan nilai Tujuan saat ini #FinClic
Usia RD konvensional biasanya yang >3 tahun. Usia RD Syariah biasanya yang > 1 tahun. Supaya sudah ada pattern yang bisa dianalisa #FinClic
Membuat Plan butuh asumsi. Membuat Review butuh data. Kita perlu data uang masuk dan NAB per unit setiap setoran RD #FinClic
Biasanya, pertanyaan kita tentang investasi “berapa untungnya?” Ini hitungnya pake “Return on Investment (ROI)” #FinClic
ROI atau “berapa untungnya” cara hitungnya dengan lihat, berapa profit terjadi dibandingkan setoran #FinClic
Cara lain adalah itung “return efektif” dengan Internal Rate of Return (IRR). Teknisnya, ini memperhitungkan juga pengaruh jangka waktu #FinClic
Contoh. Kalau setor 100, produk A menghasilkan 400, produk B menghasilkan 300. Mana lebih bagus? ROI bilang produk A #FinClic
Padahal perlu cek juga jika waktu hasil investasi terjadi. Karena ada “time value of money”. Maka perlu lihat “return disetahunkan”, ini IRR #FinClic
Contoh Review. Setor 1x di Apr’12, dilanjutkan setor bulanan hingga Jan’13. RD Saham menghasilkan 12,64% (IRR) #FinClic
Contoh lain. Setor ke RD Saham lain di awal Apr’12 1x, lalu setor 1x lg di akhir Apr’12. Di Feb’13 menghasilkan 32,52% (IRR) #FinClic
Hal penting lain waktu melakukan Review RD adalah : target dalam Plan yang sudah dihitung seperti apa. Jadi gak terlalu pusing sama return #FinClic
Contoh. Setor rutin bulanan Jun’12 – Jan’13 ke RD Pendapatan Tetap 3,8juta per bulan = total setor 26,6juta. Target 10% per tahun, hasil 10,8% (IRR) #FinClic
Kita perlu cek target secara return hampir sama (tercapai) tapi target nominal 39juta, hasil= 27,8juta. Mungkin karena pernah bolong invest #FinClic
Detil secara rumus bisa dicari. Kalau mau belajar tentang cara bikin Plan ala QM ini bisa juga ikutan Training #QMPC. Level 1 Juni, Level 2 Desember
Segitu aja #FinClic pendeknya hari ini :) dengan IHSG ketemu new high tadi pagi, apa efeknya buat lo kalo gak investasi? :p
Ada saat-saatnya klien merasa “gak punya uang niiiih!” Karena semua uangnya diinvestasikan. Planner perlu belajar ngerti tentang “Dana HuraHura” :)
Ngitung Plan itu di @QM_Financial sekarang ada template nya. Di-update reguler. Orang kayak gw paling ribet sama template ini :) karena gaptek he3
Hari ini #FinClic tadi siang bahas tentang memilih dan melakukan Review Reksadana. Nyambung sama yang tentang Plan dan Implementasi
#FinClic nya gak panjang-panjang :) singkat padat aja. Silakan scroll. Summary akan nongol di qmfinancial(dot)com yah ;)
*artikel terkait bisa dibaca di sini