Selamat datang di situs baru QM Financial.
It’s our 11th Anniversary!
Pada 29 September 2003, Ligwina Hananto memulai cikal bakal usaha yang sekarang Anda kenal sebagai QM Financial. 11 tahun sudah perjalanan panjang untuk turut berkontribusi dalam edukasi finansial di Indonesia. Sebuah perjalanan yang penuh warna dan memberikan kami pertemuan dengan begitu banyak orang.
Our Vision is to support stronger middle class Indonesians.
Our Mission is Finance Should be Practical.
Our Passion is Financial Education for All.
Dalam rangka Anniversary yang ke-11 ini ada banyak program yang dapat Anda nikmati. Yang pertama adalah : peluncuran situs baru ini. Situs ini menggunakan desain baru, yang lebih mobile friendly dan aneka artikel tematik. Tema artikel kali ini adalah #KidsNMoney. Nantikan artikel tematik lainnya yang tentu selalu menarik untuk Anda simak.
Yang kedua kami hadir dengan THE DAILY QUIZ! Quiz seru ini akan diselenggarakan di akun Twitter @QM_Financial dan Facebook fanpage QM Financial selama 11 hari mulai 29 September 2014 hingga 9 Oktober 2014. Nikmati #QMQuiz yang disertai #QMTalk dengan 11 tokoh inspirasi pilihan kami. Pengumuman pemenang #QMQuiz dan ringkasan #QMTalk juga akan kami muat di situs ini.
Pastikan Anda selalu mampir di situs baru QM Financial ini. Karena kami akan terus menyiapkan program-program menarik lainnya.
Terima kasih atas kesempatan dan dukungan yang telah Anda turut berikan kepada kami selama ini. Ijinkan kami untuk memperbaiki diri, terus berkarya dan turut berkontribusi pada pengembangan wawasan finansial di negeri ini.
Salam,
QM Financial Team