Kenali 5 Masalah Keuangan Keluarga Agar Tak Menjadi Retaknya Hubungan Rumah Tangga
Dalam kehidupan berumah tangga, masalah keuangan seringkali jadi masalah yang memicu pertengkaran dan tidak jarang menjadi penyebab berakhirnya hubungan rumah tangga.
Memang perlu diakui bahwa uang punya peran penting di dalam hidup tapi jangan sampai hanya gara-gara uang hubungan harmonis berakhir tragis!
Masalah rumah tangga yang diawali dengan masalah keuangan tidak hanya mengintai mereka yang berpenghasilan minim. Pasangan yang memiliki penghasilan selangit pun tidak lepas dari risiko masalah keuangan ini.
#FinClic 5 Tips Membahas Uang dengan Pasangan
Menurut survei IG @QM_Financial, ada sekitar 71% follower yang sudah membahas uang dengan pasangan tapi tidak diketahui seberapa dalam obrolan soal uang ini.
Setidaknya ada 5 Tips Untuk Membahas Uang dengan Pasangan
Untuk yang perempuan, dandan, jangan pakai daster ya!
Untuk yang pria, jangan pakai kaos oblong! Karena obrolan uang dengan pasangan harus dilakukan dengan serius, sama seriusnya seperti ngobrolin soal persiapan pernikahan.
Baca juga: Biasa Jadi Baik: Ngobrolin Uang Bersama Pasangan
Bahas hal yang dekat dengan kehidupan misalnya pengeluaran bersama
Bagi kalian yang belum menikah, kalian bisa membahas uang mulai dari besarnya uang yang dikeluarkan untuk mengisi BBM. Atau bisa juga soal nonton atau makan saat kencan. Ada pengeluaran yang bisa dibayar sendiri-sendiri lho! Hal kecil-kecil seperti ini bisa menjadi salah satu pintu untuk membahas keuangan sebelum resmi menjadi suami istri secara sah di mata hukum, kamu bisa tahu bagaimana kebiasaan keuangan pasanganmu.
Baca juga: Bahas Pengeluaran Bersama Pasangan, Yuk!
Berbagi Peran
Berdasarkan pengalaman Ligwina Hananto, lead trainer dari QM Financial, ada hal-hal yang berubah dalam keuangan keluarganya. Ketika menikah, prinsip suami Wina adalah menanggung semua kehidupan mereka bersama. Akan tetapi, Wina pun ingin turut andil dalam berkontribusi terhadap keuangan keluarga. Saat baru memiliki anak pertama, semua pengeluaran rumah tangga dibayarkan 100% oleh suami Wina karena Wina memutuskan untuk menjadi stay at home mom.
Pada pernikahan yang menginjak umur 11 tahun, suami Wina memutuskan pensiun dini dan dalam kurun waktu selama 3 tahun tidak memiliki penghasilan yang tetap. Sekarang ketika mau menginjak pernikahan yang ke-19 tahun, penghasilan suami Wina sudah jauh lebih besar dibandingkan penghasilannya sehingga keduanya memiliki daftar pengeluaran apa yang akan dibayarkan masing-masing.
Dengan demikian masing-masing memiliki peran di dalam keuangan, siapa yang akan mengatur uang keluar masuk dan siapa yang melakukan kegiatan investasi bersama. Wina meyakini kalau dia dan suami harus memiliki akses rekening bank masing-masing karena mereka sama-sama berpenghasilan dan saling bercerita punya apa saja. Sehingga kalau ada terjadi kemalangan, pasangan bisa mengakses keuangan bersama.
Baca juga: Cara Mengatur Uang dengan Pasangan
Jangan mengekang si cinta
Saat membahas uang, beri kesempatan untuk pasangan bisa mengakses uangnya sendiri sehingga tidak merasa terlalu diatur.
Baca juga: Atas Nama Cinta
Keuangan merupakan rahasia berdua because you are a team against whole universe
Dengan demikian, membahas uang perlu jadi obrolan sehari-hari yang ringan, bukan hal yang tabu tapi menyenangkan.
Baca juga: Kamu dan pasangan, jujur gak soal keuangan?
Terus follow instagram QM Financial serta twitter @QM_Financial. Ada juga #FinClic dan IG Live yang seru setiap Senin!
Kalau kamu ingin belajar tentang perencanaan keuangan lebih lengkap sebagai salah satu resolusi keuangan di 2019, yuk ikutan Financial Clinic Online Series di event.qmfinancial.com
-Honey Josep-
Female Daily Network X QM Financial Training Series 1
Pelatihan financial literacy yang dilakukan secara online melalui aplikasi zoom dinamakan Financial Clinic Online Series (FCOS). FCOS dapat dilakukan di mana pun dan kapan pun. Sehingga masalah yang dihadapi untuk belajar mengenai pengaturan keuangan seperti biaya mahal, tempat tinggal jauh dan keterbatasan waktu dapat teratasi. Biaya FCOS ini harganya relatif terjangkau, Yang lebih seru lagi, FCOS hadir setiap hari dengan topik yang berbeda sehingga kamu dapat memilih materi sesuai dengan kebutuhanmu. Untuk jadwal kelas dapat dilihat di event.qmfinancial.comTidak hanya FCOS saja yang mempunyai topik materi financial literacy yang lengkap, QM juga memberikan paket pelatihan lengkap, yang dinamakan QM Training Series. Apabila merasa lebih nyaman dengan edukasi finansial offline/bertemu tatap muka langsung, trainer dari QM Financial dapat dipanggil oleh perusahaan atau komunitas. Awal tahun 2019 Female Daily Network mengundang QM Financial untuk mengadakan QM Training Series selama 6 tahapan. Selain dilengkapi dengan topik materi yang lengkap, QMTraining Series juga melakukan pre test dan post test saat training. Inilah yang menjadi kelebihan QMTraining Series yang bertujuan untuk mengukur pengetahuan sebelum dan sesudah dilakukan pelatihan. Peserta juga diberikan reflection page, agar mengetahui apa saja yang telah dipelajari hari ini dan action apa yang akan dilakukan selanjutnya. Seru bukan?!
#FinClic Tips Cara Atur Uang Buat Milenial
Ligwina Hananto, lead trainer QM Financial ingin cerita bedanya cara atur uang ketika Wina juga masih berumur 20-an dengan generasi langgas saat ini.
#FinClic Bebas Utang
Siapa dari kalian yang punya utang? Pastinya semua tidak bisa lepas dari utang terutama Kredit Pemilikan Rumah (KPR) karena nilai properti yang semakin mahal dari tahun ke tahun.
Kapan sih kamu mau utang yang dimiliki lunas? Coba deh kamu baca salah satu artikel mengenai resolusi keuangan 2019, siapa tahu kamu jadi mau menantang diri sendiri untuk #2019BebasUtang. Tidak ada cara magis untuk menyelesaikan utang karena hanya ada satu cara untuk bebas dari utang yaitu dengan membayar utang lunas! Utang itu adalah pinjaman dan harus dikembalikan kepada si pemberi pinjaman.
Pekerja Migran Indonesia Bisa Menabung Dengan Tujuan
Siapa di antara kalian yang sejak kecil sudah diajarkan untuk menabung oleh orangtua? Tentunya sebagian besar kita akrab dengan peribahasa “Hemat Pangkal Kaya” dan sudah mengenal proses menabung sejak kecil.
Anehnya, ketika dewasa, seharusnya proses menabung bisa semakin mudah dan advanced pada kenyataannya tidak pernah sukses. Apa yang salah ya? Jawabannya adalah karena kita diajarkan menabung tapi tanpa tujuan sehingga proses menabung menjadi hal yang seringkali disabotase oleh diri sendiri.
Kalau minggu lalu kita membahas tentang Tips Cara Mengatur Gaji Bagi Pekerja Migran Indonesia, kali ini QM Financial akan memberikan tips bagi setiap pembaca khususnya pekerja migran Indonesia untuk bisa menabung dengan tujuan.
2 Cara Mengatur Gaji Bagi Pekerja Migran Indonesia
Beberapa hari lalu kalau kamu mengikuti #FinClic di Instagram @QM_Financial ataupun membaca ringkasan artikelnya yang tayang di website QM, topiknya seru karena bicara soal gaji ideal dan bagaimana cara mengatur gaji yang diterima.
Kalau pekerja kantoran lebih memiliki kemungkinan untuk mengalami kenaikan gaji setiap tahunnya, tapi belum tentu bagi kamu yang bekerja sebagai pekerja migran Indonesia. Ditambah lagi banyak pekerja migran Indonesia yang saat kembali ke kampung halaman setelah tidak dapat bekerja lagi malahan tidak memiliki aset apa pun, padahal sudah bekerja bertahun-tahun. Semua dikarenakan tidak bisa mengelola gaji dengan baik dan benar.
Agar pekerja migran Indonesia bisa sejahtera saat kembali ke kampung halaman dan tidak bekerja lagi, yuk mulai mengatur gaji dengan langkah berikut.
Cara Mengatur Uang bagi Para Pekerja Migran Indonesia
Jangan Tunggu Sisa
Sering kali kita mencoba menabung dengan mengandalkan apa yang tersisa dari penghasilan setelah kita mengeluarkan uang untuk kebutuhan setiap bulannya. Dengan cara tersebut maka kebanyakan tidak ada sisa yang dapat ditabung.
Mari kita lakukan menabung di depan, artinya setiap menerima gaji setiap bulannya langsung disisihkan di rekening terpisah atau bahkan celengan agar tidak terpakai.
Cara seperti ini bisa dilakukan apabila kamu sudah pernah melakukan pencatatan keuangan selama satu bulan penuh untuk melihat pola penghasilan serta pengeluaranmu seperti apa.
Baca juga: Kiat Menabung Bagi Pahlawan Devisa
Belanja? Boleh atau Tidak?
Tentu saja boleh dong kalau mau belanja karena kamu berhak untuk menikmati hasil jerih payahmu! Tapi biayai pembelanjaanmu dengan hasil dari usaha lain, misalnya berdagang atau bekerja part time menjadi babysitter untuk tetangga majikan sampai menggantikan teman yang sedang berhalangan.
Banyak cara untuk menghasilkan uang tambahan bagi keperluan senang-senang.
Baca juga: Tahukah Kamu Betapa Pentingnya (Belajar) Menghasilkan Uang
Kamu bisa melihat contoh arus distribusi gajimu dari gambar berikut:
Ternyata cukup mudah bukan, cara mengatur gaji bagi para pekerja migran ini? Yuk, dimulai dari sekarang agar keuanganmu kuat saat kembali ke tanah air pada saatnya nanti untuk menikmati hari tua.
Tertarik untuk mengundang QM Financial untuk memberikan program edukasi keuangan di perusahaan kamu? Sila WA ke 0811 1500 688 (NITA/MIA)
-Honey Josep-
Kamu tahu investasi apa yang sedang dijalankan?
Menurut data Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) 3 Oktober 2018, populasi penduduk Indonesia sebanyak 267.498.464 jiwa dengan rata-rata usia 28 tahun memiliki pengetahuan dan inklusi untuk investasi yang rendah.
Pertanyaannya sekarang, apakah kamu sudah memulai investasimu? Kalau sudah, apakah kamu sudah tahu investasi apa yang sedang kamu jalankan?
baca juga: Blueprint of Your Money
JENIS INVESTASI
Akumulatif. Artinya kamu berinvestasi agar tujuan keuangan tercapai. Misalnya kamu punya target mengumpulkan Rp10juta dalam jangka waktu 10 bulan maka cukup dengan menabung. Tapi ada juga tujuan keuangan yang nilainya besar seperti Dana Pensiun maka kamu membutuhkan uang untuk bertumbuh lebih cepat tapi ada risiko yang juga besar. Produk yang digunakan untuk berinvestasi yang sifatnya akumulatif adalah tabungan/deposito/emas/reksa dana/unitlink.
Generatif. Jenis investasi ini merupakan aset yang bisa menghasilkan uang (passive income). Misalnya kamu mempunyai 100 juta dengan bunga 5% per tahun yang tidak perlu dicairkan, kamu cukup hidup dari bunga deposito saja. Inilah investasi yang sifatnya generative, hasil aset aktif tersebut menjadi penghasilanmu setiap bulannya.
REVIEW INVESTASIMU
Dalam perencanaan keuangan bukan sekadar punya target kemudian mengumpulkan tapi ada satu proses lanjutan berupa review investasi. Misalnya cara mereview kinerja reksa dana saham yang kamu miliki dengan membandingkan IHSG yang berlaku pada tahun tersebut.
Misalnya IHSG return 20% tapi reksa dana saham yang kamu miliki hanya memberikan return 12% maka kamu bisa mempertanyakan kepada manajer investasi kenapa reksa dana tersebut kurang bagus. Tapi kalau return reksa dana saham yang kita miliki 12% sedangkan IHSG 13% maka bisa dibilang reksa dana yang kamu miliki cukup baik.
Dari hasil financial plan review ini bisa menjadi acuan untuk 2-3 tahun kedepan sehingga tidak perlu setiap tahun mengganti rencana keuangan kecuali asumsi yang digunakan tidak lagi relevan. Misalnya, tahun 2007 target return reksa dana saham 30% dan kenyataannya menghasilkan return sebesar 70%. Imbal hasil reksa dana saham tidak selalu tinggi sehingga saat kenyataannya hanya dapat memberikan return 30% maka asumsi yang dipakai di dalam financial plan menjadi 16%.
Dengan menurunnya asumsi return di dalam financial plan artinya jumlah investasinya menjadi lebih besar.
baca juga: Akhir Tahun Saatnya Review Keuanganmu!
Kalau kamu ingin belajar tentang perencanaan keuangan lebih lengkap sebagai salah satu resolusi keuangan di 2019, yuk ikutan Financial Clinic Online Series di event.qmfinancial.com
-QM Admin-
3 Tip Agar Resolusi Keuangan untuk Generasi Milenial Tercapai
Halo generasi milenial! Tahun 2018 sudah berakhir nih dan sekarang sudah masuk minggu ke-2 di tahun 2019. Pastinya tahun baru selalu berkaitan dengan resolusi, bisa mulai dari resolusi kehidupan sampai resolusi keuangan.
Resolusi keuangan apa saja sih yang kamu punya di tahun lalu? Apakah kira-kira resolusimu akan tercapai saat akhir tahun nanti atau malah gagal di tengah jalan?
Ligwina Hananto, selaku lead trainer QM Financial ketika memberikan pelatihan bagi pekerja di The Body Shop Indonesia yang sebagian besarnya merupakan generasi milenial, mengatakan, “Layaknya tahun baru, tidak ada salahnya nih kita membuat lagi resolusi keuangan yang baru di tahun 2019 ini agar keuanganmu makin baik lagi. Enggak usah banyak-banyak yang penting tercapai kan? Dan coba deh bikin resolusimu lebih fokus dan spesifik agar lebih mengena di hati 😊, misalnya #2019LunasiUtang dan #2019InvestasiUntukPensiun”.
Berikut deretan tips yang bisa kamu perhatikan sebagai generasi milenial agar resolusi #2019LunasiUtang dan #2019InvestasiUntukPensiun tercapai
Catat Pengeluaran.
Mencatat pengeluaran ini penting sebagai acuan kamu dalam menyusun resolusi keuangan yang baru. Jangan bosen ya, karena sekarang sudah banyak aplikasi digital untuk mencatat keuangan yang bisa kamu gunakan langsung di ponsel pintarmu.
Perhatikan pengeluaran agar dialokasikan sesuai pos-posnya seperti membayar cicilan, menabung, pengeluaran rutin, pengeluaran sosial dan pengeluaran pribadi atau lifestyle.
Kalau tahun ini kamu naik gaji, maka uangnya bisa dialokasikan untuk melunasi cicilan utang, menabung dan berinvestasi untuk tujuan keuangan yang sudah kamu buat.
Menabung.
Kamu sudah punya tabungan berapa nih di rekening? Enggak habis untuk tahun baru aja kan?!
Kalau sampai saat ini kamu masih belum punya saldo di tabungan, jadikan menabung sebagai resolusi keuangan kamu sebagai generasi milenial di tahun 2019 ini!
Dan ingat, sisihkan di awal agar uangnya tidak habis untuk yang kebutuhan lain. Selain menyisihkan di awal, tahan juga keinginanmu untuk berbelanja dengan menggunakan kartu kredit, karena sesungguhnya kamu tidak memiliki uang yang cukup untuk membayar belanjaanmu di tanggal jatuh tempo pembayaran tagihan!
Baca juga: Kartu Kredit = Tanggung Jawab
Investasi.
Bagi kamu generasi milenials, jangan ragu untuk mulai berinvestasi dari sekarang demi masa depan yang lebih baik. Kamu juga tidak usah khawatir karena harus merogoh kocek dalam-dalam. Bahkan kamu bisa mempersiapkan Dana Pensiun yang jumlahnya besar hanya dengan berinvestasi sebesar 1/2 harga sepatumu!
Saat ini ada sejumlah produk investasi yang tidak memerlukan dana besar, seperti reksa dana. Kamu bisa menyisihkan penghasilanmu mulai dari Rp100ribu untuk diinvestasikan pada produk tersebut, setelah kamu membuat tujuan keuangan dan mengerti tentang reksa dana beserta dengan profil risikomu.
Namun kamu harus punya komitmen rutin dalam berinvestasi agar kamu bisa menikmati hasilnya di kemudian hari.
Itulah deretan tips yang bisa kamu jadikan sebagai acuan agar resolusi #2019LunasiUtang dan #2019InvestasiUntukPensiun generasi milenial dapat tercapai.
Meskipun kamu masih muda, tidak ada salahnya untuk menerapkan gaya hidup hemat di kehidupanmu agar bermanfaat dalam menjaga kestabilan finansial pada masa yang akan datang. Buktikan bahwa kamu adalah generasi milenial yang bisa kuat secara finansial.
Kamu punya kebutuhan pelatihan finansial seperti apa? Sila hubungi tim QM Project di 0811 1500 688 untuk mendiskusikan program sesuai kebutuhanmu.
Jangan lupa follow juga Instagram QM Financial untuk info-info QM Training terbaru.
– Nita Kurniawati-
#FinClic Resolusi Keuangan 2019
Apakah kalian sudah punya resolusi keuangan di tahun baru?
Pengalaman Ligwina Hananto, CEO serta lead trainer dari QM Financial, biasanya dia gagal bikin resolusi di tahun yang baru.
Kenapa sampai gagal bikin resolusi tahun baru, termasuk juga resolusi keuangan?
Karena resolusi biasanya hanya ditaruh di atas awan dan tidak turun menjejakkan kaki di bumi sehingga tidak menjadi apa-apa. Seperti financial plan, resolusi keuangan itu harus ada fokus/target/tujuannya apa dan harus ada action plan supaya tercapai.
Dalam membuat resolusi keuangan yang biasa kami sebut sebagai tujuan keuangan di QM Financial sangat penting membantu kita menunjukkan fokus.
Misalnya dari Jakarta kamu mau berangkat liburan sekeluarga , maka sebelum kamu menentukan mau naik pesawat/kereta api atau menggunakan mobil pribadi, kamu harus menentukan dulu destinasimu. Jadi, kamu harus menentukan titik tujuan dan titik berangkat. Ketika berangkat dari Jakarta Barat atau Jakarta Pusat maka kendaraan yang kamu pakai untuk bisa mencapai tujuan perjalananmu akan berbeda-beda. Di dalam perencanaan keuangan ada yang namanya Tujuan Finansial dan Kondisi Awal.
Prinsipnya: Ada Tujuan yang Realistis
Saat kita bicara tentang resolusi, boleh saja memiliki impian setinggi langit tapi impian tinggi itu harus diturunkan menjadi impian yang realistis. Sehingga Tujuan Finansial harus didefinisikan dengan tiga rumus yaitu, Judul + Target Rupiah + Jangka Waktu
Idealnya kamu harus membuat Tujuan Keuangan sekaligus tetapi ternyata manusia itu punya keterbatasan dari segi penghasilan, keterbatasan kemampuan menyisihkan dan lainnya. Sehingga kamu mau berkomitmen untuk resolusi keuangan yang mana dulu?
Fokus pada satu resolusi dulu yuk!
Misalnya Dana Menikah Rp100juta dalam 6 bulan harus terkumpul, maka semua sumber uang yang ada mulai dari gaji, bonus, THR, dan warisan yang didapat disisihkan untuk Dana Darurat. Atau mau melunasi utang kartu kredit. Langkah pertama melunasi utang kartu kredit adalah berhenti dulu pakai kartu kreditnya supaya utangnya tidak bertambah. Langkah kedua, bayar kartu kredit dengan tabungan/deposito/uang tunai/emas yang bisa dicairkan untuk melunasinya.
baca juga: Tips Mensukseskan Resolusi Keuangan 2019
Nah, semoga resolusi keuangan tahun 2019 ini bisa terwujud semua ya!
-QM Admin-