Bulan Penuh Berkah
Alhamdulillah bulan penuh berkah hadir kembali.
Pola yang selalu terjadi dari tahun ke tahun adalah naiknya harga bahan makanan. Bedanya untuk tahun ini, kenaikannya cukup besar karena berdekatan dengan kenaikan BBM yang ditetapkan oleh pemerintah. Oleh karenanya tidak hanya harga bahan makanan yang naik tapi juga harga kebutuhan mendasar lainnya salah satunya gas.
Sudah seharusnya kita menyikapi kenaikan harga-harga tersebut dengan bijaksana karena suka atau tidak kita tetap harus mempersiapkan makanan selama Ramadhan.
Yang sangat mendasar adalah menyesuaikan anggaran rumah tangga secara menyeluruh agar pengeluaran sesuai dengan pendapatan sehingga dapat lebih fokus beribadah daripada mengeluh terus menerus akan kenaikan harga.
Langkah-langkah menyiasati anggaran rumah tangga saat Ramadhan:
- Menentukan menu. Buatlah menu yang disukai semua anggota keluarga dengan mengajak seluruh anggota keluarga untuk menentukan bersama. Sebagai contoh untuk hari Senin kakak yang menentukan menu berbuka dengan kolak pisang lalu ingin makan ayam panggang dengan tumis kangkung. Lalu Selasa ditentukan oleh adik, Rabu oleh ayah dan Kamis oleh ibu. Begitu seterusnya. Saat ini informasi mengenai menu sederhana yang kreatif dapat dengan mudah diperoleh di berbagai media.
- Menentukan jumlah. Ketika berbelanja bahan makanan juga harus diperhatikan jumlahnya. Jika terbiasa membeli harian maka belilah secukupnya untuk langsung dikelola pada hari itu. Jika menyiapkan menu untuk 4 orang maka mungkin agak berlebihan rasanya bila membeli kue basah sebanyak 50 potong untuk sekali berbuka. Atau menyiapkan makanan berbuka seperti ayam panggang 4 ekor untuk satu hari.
- Kelola sisa dengan kreatif. Pengelolaan sisa makanan juga penting daripada makanan terbuang, lebih baik memaksimalkan bahan makanan yang sudah ada sehingga mempermudah persiapan memasak. Misalnya masih terdapat sisa ayam panggang dari berbuka puasa maka dapat digunakan untuk membuat nasi goreng ayam ketika sahur. Contoh lain misalnya adanya sisa bihun goreng yang dapat digunakan untuk membuat risol isi bihun untuk tambahan menu berbuka. Lebih baik membuat gorengan sendiri daripada beli di luar yang tidak jelas penggunaan minyaknya.
Semoga dengan pengelolaan menu tersebut anggaran rumah tangga bisa disesuaikan dengan baik.
Selamat mencoba!
Titis Syahluddin| Planner| @titis_ts
Mari Buka Bersama :)
Tahun ini saya menjalankan ibadah puasa berbeda dibandingkan dengan tahun sebelumnya, karena sekarang saya sudah berkeluarga. Setiap puasa yang tadinya selalu disiapkan makanan sahur dan berbuka , sekarang saya yang harus menyiapkannya sendiri.
Mungkin itu hanyalah salah satu dari hal kecil yang berbeda, namun yang tak kalah penting dipikirkan secara cermat adalah biaya pengeluaran selama bulan Ramadhan. Karena ini adalah awal pengalaman saya berpuasa sekaligus berumahtangga jadi tidak boleh sampai salah langkah atau boros.
Dari tahun ke tahun setiap bulan Ramadhan selalu ada saja acara yang dinamakan buka bersama (bukber) dan ini selalu menjadi agenda rutin.
Acara bukber biasa dilakukan bersama keluarga , kerabat, sahabat, dan rekan kerja. Biasanya bukber ini bisa dilakukan di rumah atau di luar rumah, tergantung pilihan dari masing-masing individu.
Sebelum diadakannya bukber tahun ini, saya dan suami sudah memiliki anggaran khusus untuk buka puasa di luar supaya tidak terjadi keborosan. Saat berpuasa pastinya jatah makan siang di kantor kami berdua tidak digunakan , jadi bisa disisihkan sebagai anggaran berbuka puasa di luar sedangkan kekurangannya bisa menggunakan dari biaya bulanan yang masih tersisa.
Tentukan tempat mana yang akan dituju untuk berbuka puasa, pilihannya di rumah atau di luar rumah. Bila pilihan berbuka puasa adalah di rumah maka dana yang dipersiapkan juga tidak terlalu banyak karena memang lebih hemat memasak sendiri dan menu yang dipilih pun lebih banyak dan beragam jenisnya. Tidak bingung untuk memikirkan tempat yang penuh. Dan yang paling penting bisa lebih santai dan tidak terburu-terburu untuk makan, karena harus bergantian dengan yang lain.
Bila memutuskan berbuka puasa di luar rumah seperti restoran, Anda perlu memesan tempat sesuai dengan keinginan serta perlu menyiapkan dana lebih dibandingkan dengan berbuka puasa di rumah.
Sesekali hal ini boleh saja dilakukan agar tidak bosan dengan menu yang selalu dihidangkan di rumah namun jangan sampai memaksakan maka anggarkan saja dana bukber ini.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa :)
Widy| Customer Relations Officer| @weedy1390
Anggaran pada bulan Ramadhan
Bulan Ramadhan adalah bulan seribu berkah, juga merupakan momen yang setahun sekali dinanti oleh semua umat muslim di dunia. Semua orang yang berpuasa akan menyempatkan berbuka puasa di rumah bersama dengan keluarga, makanan juga berbeda dari biasanya seperti kolak, es buah, dan kurma.
Pada bulan ini ada sedikit perbedaan tentang kebiasaan yang dilakukan sehari-hari dimana kita berpuasa di siang hari selama 1 bulan penuh dan bangun saat subuh untuk sahur. Tentu juga ada perbedaan untuk hal pengeluaran terutama anggaran makan selama Ramadhan.
Apabila pada bulan lainnya kita makan tiga kali sehari maka di bulan Ramadhan ini cukup makan dua kali dalam sehari yaitu pada saat berbuka dan pada saat sahur. Bulan Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk mengatur pola makan yang tadinya berlebihan menjadi lebih teratur.
Dengan mengatur pola makan saat sahur dan berbuka puasa maka kita juga bisa mengatur pengeluaran keuangan keluarga serta mendapatkan gizi yang dibutuhkan.
Seharusnya hal ini dapat sedikit menghemat pengeluaran sehari-hari namun pada kenyataannya banyak orang yang bilang justru pada bulan puasa anggaran bertambah dua kali lipat karena harus membeli beberapa makanan kecil untuk berbuka.
Berikut tips untuk Anggaran pada bulan Ramadhan:
- Buat daftar menu sahur dan berbuka selama satu bulan penuh. Ada baiknya memasak makanan yang dapat dimakan dua kali. Berbelanjalah sesuai dengan kebutuhan menu. Lebih baik lagi ketika berbuka puasa diawali dengan memakan makanan yang dibuat sendiri tanpa harus membeli. Berbuka puasa dengan buah-buahan malah lebih baik lagi karena menjaga kondisi tubuh tetap sehat selama berpuasa.
- Need VS Want. Hindari pengeluaran yang kurang penting. Late nite sale memang menggoda namun salah satu makna berpuasa juga menahan diri dari sifat konsumtif. Pintar-pintar membedakan mana kebutuhan dan mana keinginan, karena kalau keinginan diikuti terus, kebutuhan yang diperlukan malah tidak terpenuhi.
- Alokasi pos pengeluaran pribadi bulanan untuk berbuka puasa di luar rumah. Pada bulan Ramadhan, pastinya Anda juga mendapatkan undangan berbuka puasa bersama dari berbagai pihak maka anggaran yang dapat dipakai adalah pos pengeluaran pribadi bulanan.
Semoga tipsnya bermanfaat dan kita bisa menyeimbangi antara kualitas ibadah dengan pengeluaran selama bulan Ramadhan :-)
Dian Sagita| CRO| @dianSanggraeni
*artikel terkait dapat dibaca di sini
Libur Idul Fitri 1434H
Bersama ini kami beritahukan bahwa :
Kantor PT Quantum Magna akan tutup pada 5-16 Agustus dalam rangka hari libur resmi Idul Fitri 1434 H.
PT Quantum Magna akan beroperasi kembali pada hari Senin, 19 Agustus 2013.
Selamat Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir dan Batin
Management
QM Financial
QM Goes to SOS Children’s Village
Sebagai perusahaan perencana keuangan independen, bisnis utama kami adalah mempromosikan wawasan finansial. Klien-klien kami adalah individu dan keluarga golongan menengah yang kuat. Selain membuat rencana keuangan untuk golongan menengah, kami juga memberikan pelatihan di berbagai perusahaan besar.
Namun, perlu disadari bahwa ada bagian dari masyarakat kita yang kehilangan kesempatan untuk belajar. Mereka yang termarginalkan ini sangat membutuhkan program edukasi keuangan – tetapi tentu saja mereka tidak mampu membayarkan biaya kursus atau konsultasi keuangan.
Maka kami sangat mendukung program-program edukasi keuangan yang dapat menyentuh banyak pisah sebagai bagian dari program financial inclusion.
Mulai tahun ini, kami mulai menyasar target peserta yang bukan target klien golongan menengah. Misalnya dengan program edukasi bersama buruh pabrik. Program pelatihan sudah berjalan bersama buruh pabrik di daerah Banten dan buruh tambang di Papua.
Di bulan Ramadan ini, kami mengadakan program sosial bertajuk QM Goes to SOS Children’s Village, di mana beberapa QM Planner berbagi pengetahuan dasar perencanaan keuangan rumah tangga untuk para ibu dan remaja di desa yang menampung lebih dari 100 anak yang kehilangan asuhan orangtua tersebut.
Diadakan pada hari Jumat, 2 Agustus 2013 pukul 15.00, para QM Planner mendukung acara SOS Children’s Villages “Kumpul Bocah” – sebuah acara yang sarat dengan kegiatan yang mendidik dan menyenangkan – dengan berbagi pengetahuan pengelolaan keuangan kepada para ibu dan remaja di SOS Children’s Villages, Jl. Karya Bhakti I, Cibubur.
Acara yang berlangsung selama 2 jam ini terbagi atas 2 kelas:
- Kelas yang membahas cara kreatif mengelola keuangan rumah tangga untuk kelompok ibu
- Kelas yang membahas cara kreatif mendapat dan mengelola uang jajan tambahan untuk kelompok remaja.
Selain itu, para QM Planner bersama tim SOS Children’s Village akan berjalan-jalan keliling desa dan menutup acara dengan berbuka puasa bersama.
Kami sangat bangga dapat terlibat dalam program seperti ini. Para perencana keuangan independen yang terlibat adalah pakar di bidangnya dan memiliki komitmen untuk berbagi ilmu tanpa dibayar. Mereka sendiri yang mengajukan diri sebagai volunteer worker.
Ligwina Hananto
Info: (021) 739 5181 | [email protected] | www.qmfinancial.com
Lima Alternatif Selamat Sampai Tujuan
Lebaran hampir tiba, mudik ke kampung halaman sudah menjadi kewajiban bagi kebanyakan masyarakat kita.
Mudik menyisakan cerita dan keunikan tersendiri mulai dari mencari tiket, persiapan dan perjalanan mudik itu sendiri..
Berikut 5 Alternatif Selamat Sampai Tujuan:
- 1. Bus
Harga tiket bus mudik di pulau Jawa mengalami kenaikan sebesar 100% dari harga biasanya. Alasannya memang masuk akal karena mulai dari kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) serta macet di perjalanan. Namun, harga tiket bus ini dapat disiasati dengan membeli kepada penjual resmi atau ikut program mudik gratis dari provider telepon seluler maupun pasar swalayan.
- 2. Kendaraan pribadi
Banyak pemudik yang memilih menggunakan kendaran pribadi untuk mudik. Sebelum keberangkatan, pastikan kondisi kendaraan dalam keadaan baik dan sehat untuk dibawa mudik. Periksakan kendaraan ke bengkel resmi sebelum digunakan untuk mudik. Selain kendaraan yang harus dalam kondisi baik serta sehat, stamina pengendara juga harus fit. Beberapa distributor kendaraan membuat posko mudik di sepanjang jalan yang dilakui pemudik. Bila lelah maka pemudik dapat memanfaatkan posko tersebut untuk beristirahat.
- 3. Kereta Api
Tiket kereta api sudah ludes terjual pada bulan Juni 2013! Sebenarnya ada banyak alternatif pembelian tiket kereta api melalui online di http://tiket.kereta-api.co.id ataupun mitra penjual seperti Kantor Pos, Pegadaian. Kelihatannya memang kebanyakan pemudik memilih moda transportasi yang satu ini untuk pulang kampung sehingga tiket pun habis terjual dengan cepat.
- 4. Pesawat
Membeli tiket pesawat lebih mudah karena banyak maskapai penerbangan yang membuka penawaran sejak satu tahun sebelumnya. Biasakan untuk datang sebelum jam keberangkatan tiba minimal 45 menit di muka.
- 5. Kapal Laut
Moda transportasi ini biasanya menjadi alternatif terakhir bagi pemudik namun seru juga untuk berlayar mengelilingi laut di Indonesia.
Apapun pilihan transportasi mudik, pastikan Anda nyaman untuk menggunakannya.
Selamat mudik!
Syarif| CRO| @syarif2511
*artikel terkait dapat dibaca di sini
Summary tweet #FinClic 29 Juli 2013 tentang Lebaran
Berikut merupakan summary tweet #FinClic 29 Juli 2013 tentang Lebaran:
Selamat pagi! Minggu terakhir kerja. Minggu terakhir ada asisten rumah tangga. Yak mari bersiap bahas beberapa topik Lebaran di #FinClic :)
Udah siapin apa di minggu terakhir kerja? Uang kecil. THR asisten rumah tangga. Angpaw lebaran. Bayar zakat. Banyak ya? ;) #FinClic
RT @krisdian_agung : @mrshananto iyah banget mba,, tapi seneng-seneng aja nih siapin semua menyambut lebaran… :)) #FinClic
RT @IkaPramono: udah semua Teh. Tinggal ngumpulin bon-bon trus pengsan dikit. hehehehe smacam edisi numpang lewat di rekening, tapi lega #FinClic
THR udah masuk semua kan ya? Dipake buat apa aja? Biasanya untuk THR asisten, zakat sedekah, mudik dan belanja lebaran #FinClic
RT @annagitu: @mrshananto THR buat ZIS, ortu, n kue :) ga diabisin, gaji jg ga diganggu. Jadi momen buat nabung banyak #FinClic
RT @RatihSC: Bayar utang..tutup tutup tutup.. -___- RT @mrshananto: THR udah masuk semua kan ya? Dipake buat apa aja?
Maap kepotong-potong #FinClic nya. Seharian ini gw ngurus rekening tabungan anak-anak. Siapin gajiTHR asisten rumah. Anter Mbak Squad belanja #FinClic
RT @andiraa: @mrshananto buat beli gadget doooooonnnnggg. Sepatu. Baju lebaran 5 set di zara. :))
Gajian tanggal 25. Lebaran sekitar tanggal 8-9. Baru gajian lagi tanggal 25. Ini cuma soal pengaturan arus kas aja kok :) *tariknapaspanjang* #FinClic
Dari sekarang pisahkan uang yang mau dipake buat biaya hidup VS uang yang dipake untuk keperluan Lebaran #FinClic
Sering mbak pake hesteg #KidsNMoney RT @bundalf: OOT request #FinClic nya sekali-kali tentang pengenalan keuangan ke anak berdasar range umurnya…
gak. Beda niat. Beda aturan. Beda yang berhak terima RT @evanki : Teh, sedekah bisa diitung zakat juga gak? Kalo sedekahnya sembako? #FinClic
Ini banget :) #FinClic RT @RiriRustam: dan kebahagiaan adlh bisa mbayarin THR org ya? Alhamdulillah…
Terus kenapa mau jadi PNS kalau gak suka? #FinClic RT @momratih: PNS dong, gajian tanggal 1, 8-9 lebaran, pulang kampung, abis. Lalu puasa sampe akhir bulan :D
Iya kasian kalau gak pada siapin dari jauh hari. Kan memang PNS gak ada THR ya siapin dong #FinClic RT @momratih: udah brenti Teh… :) ini guyonan temen-temen
Dari gajian tanggal 25 udah bisa pisahin semua pengeluaran bulanan dan mingguan. Uang buat hidup sampe gajian lagi udah di rekening lain #FinClic
1-2 mingggu sebelum lebaran juga udah bisa liat “sisa uang” yang memang untuk keperluan lebaran. Biasanya ada juga keperluan senang-senangnya #FinClic
JEMPOL! Maka siap dengan konsekuensi gak ada THR ya. Nabung sendiri :) #FinClic RT @mamarayi: sayah? karena ngabdi pada bangsa dan negara #sikap
Senang-senang lebaran itu : banyak makan di luar, liburan, ngungsi ke hotel karena gak ada pembantu, belanja-belanja, dan lain-lain. Jangan jadi kere karena ini ya ;) #FinClic
#FinClic RT @kartowidjojo : @mrshananto Koperasi di kantor saya menyiasati tidak adanya THR dengan mengajak pegawai menabung khusus di luar simpanan koperasi
Jangan lupa masih ada Qurban sesudah lebaran :)) kira-kira 1kambing / 1orang = Rp1,5juta atau 1sapi / 7orang = Rp13juta. Udah ada uangnya? :p #FinClic
Silakan RT @aryawasho: Bisa ke Tabungan Qurban Dompet Dhuafa, setiap bulan dijemput 150ribu selama 10 bulan. Keluargaku udah pake dalam 3 tahun terakhir
#FinClic RT @yusie_palupi @mrshananto saya kasi THR diri sendiri,hasil nabung 11 bulan.Lumayan ga ngerecokin THR suami. Biaya hidup bulan depan juga aman. :D
#FinClic RT @farlindasaid @mrshananto Suamiku PNS gak ada THR, ajaran ortu yang juga PNS dari jauh hari sudah nyisihkan dana lebaran. Alhamdulillah gak ada THR bisa tetap lebaran
*artikel terkait dapat dibaca di sini